Logo SitusEnergi
Konsisten Terapkan K3, PDC Raih Penghargaan WISCA 2022 Konsisten Terapkan K3, PDC Raih Penghargaan WISCA 2022
Jakarta, Situsenergi.com Entitas usaha dari anak usaha PT Pertamina (Persero), PT Patra Drilling Contractor (PDC) mendapatkan penghargaan dalam World Safety Organization Indonesia Safety Culture... Konsisten Terapkan K3, PDC Raih Penghargaan WISCA 2022

Jakarta, Situsenergi.com

Entitas usaha dari anak usaha PT Pertamina (Persero), PT Patra Drilling Contractor (PDC) mendapatkan penghargaan dalam World Safety Organization Indonesia Safety Culture Award (WISCA) 2022. Penghargaan itu sebagai apresiasi kepada perusahaan yang konsisten menerapkan program-program keselamatan dan kesehatan kerja.

Chairman WSO Indonesia, Soehatman Ramli dalam sambutannya mengatakan penghargaan itu diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang dinilai menunjukkan komitmen dan konsistensinya dalam menerapkan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta menunjukkan proses ke arah peningkatan berkelanjutan atau continuous improvement.

“Kami sampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada 58 pimpinan perusahaan yang telah terlibat dalam kegiatan WISCA sejak awal,” ujarnya, Kamis (24/2/2022).

Dijelaskan penghargaan ini didasarkan pada penilaian terhadap tingkat kematangan budaya K3 yang dilakukan untuk melihat sejauh mana kepedulian dunia industri di Indonesia dalam mengimplementasikan aspek-aspek keselamatan kerja di tempat usahanya masing-masing. Penghargaan diberikan kepada 34 perusahaan kategori platinum, 20 kategori gold dan 10 kategori silver. Dan pada ajang WISCA kali ini PDC mendapat penghargaan kategori gold, yang diterima langsung oleh Direktur Utama PDC Teddyanus Rozarius.

BACA JUGA   Catat Ya, RI Bakal Ganti LPG Untuk Rumah Tangga

Teddy menyatakan penghargaan yang diterima PDC tentunya tidak terjadi secara kebetulan, tetapi karena sudah dibangunnya sistem manajemen dan budaya HSSE yang baik dan komitmen dan peran aktif dari semua perwira PDC. Lebih lanjut Teddy mengatakan bahwa semua perwira PDC selalu memegang prinsip HSE Golden Rules, yaitu Patuh, Intervensi, Peduli. Patuh terhadap aturan, SOP dan ketentuan lainnya yang belaku, aktif melakukan intervensi jika ditemukan adanya unsafe condition ataupun unsafe action, serta peduli terhadap sesama rekan kerja, terlebih jika ada potensi bahaya yang mengancam.

“Ketiga prinsip tersebut sudah menjadi bagian yang melekat dalam diri semua Perwira PDC di manapun berada sehingga menjadi budaya kerja sehari-hari,” tuturnya. (DIN/rif)

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *