Home MIGAS Elnusa Tancap Gas Digitalisasi, Siap Jaga Ketahanan Energi Nasional
MIGAS

Elnusa Tancap Gas Digitalisasi, Siap Jaga Ketahanan Energi Nasional

Share
Elnusa tancap gas digitalisasi dan inovasi. Transformasi budaya kerja jadi kunci jaga efisiensi dan ketahanan energi nasional.
Share

Jakarta, situsenergi.com

PT Elnusa Tbk kian agresif mempercepat digitalisasi demi memperkuat ketahanan energi nasional. Di tengah tekanan industri energi global, perusahaan jasa energi ini menaruh inovasi sebagai kunci menjaga efisiensi, keandalan operasi, sekaligus daya saing jangka panjang.

Direktur Utama Elnusa, Litta Ariesca, menegaskan transformasi digital yang berjalan tidak berhenti pada pembaruan sistem. Menurutnya, Elnusa mendorong perubahan cara berpikir dan budaya kerja di seluruh organisasi.

“Bagi Elnusa, digitalisasi bukan hanya peralihan ke sistem yang lebih modern, tetapi sebuah evolusi menyeluruh dalam budaya organisasi. Kami ingin memastikan seluruh Perwira Elnusa memahami bahwa inovasi adalah bagian dari DNA perusahaan,” ujar Litta, Senin (15/12/2025).

Sejumlah teknologi mutakhir sudah Elnusa terapkan, mulai dari predictive maintenance, integrated monitoring system, hingga digital twin. Langkah ini bertujuan meningkatkan produktivitas sekaligus memperkuat aspek keselamatan kerja di lapangan. Di sisi teknis, Elnusa juga mengembangkan High Inhibitive Water-Based Mud (HIWBM) untuk mendongkrak efisiensi biaya dan menjaga keandalan operasi pengeboran.

Litta menilai laju teknologi yang cepat menuntut keberanian seluruh Perwira Elnusa untuk terus berinovasi. Namun, ia mengingatkan setiap terobosan harus tetap sejalan dengan prinsip HSSE.

“Kami membangun ekosistem inovasi yang memungkinkan Perwira berani mencoba, berani gagal, dan berani belajar lebih cepat. Psychological safety menjadi kunci untuk melahirkan ide-ide baru yang bernilai,” tegasnya.

Dengan strategi tersebut, Elnusa optimistis mampu mempertahankan posisinya sebagai perusahaan jasa energi terintegrasi yang adaptif. Digitalisasi dan inovasi pun menjadi senjata utama Elnusa untuk menghadapi tantangan industri energi nasional maupun global. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

RFCC Complex Jadi Game Changer RDMP Balikpapan, BBM Euro 5 Siap Mengalir

Jakarta, situsenergi.com Modernisasi Kilang Balikpapan masuk fase krusial. Fasilitas Residual Fluid Catalytic...

Hilirisasi Batu Bara Digeber! Pertamina–MIND ID Siapkan DME Pengganti LPG Impor

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) dan Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

RDMP Balikpapan Dikebut! Proyek Rp123 T Jadi Tulang Punggung Energi Nasional

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) terus menggeber Proyek Refinery Development Master Plan...

PDSI Buka 2026 dengan Doa Bersama, Tegaskan Komitmen Keselamatan dan Ketahanan Energi

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) mengawali tahun 2026 dengan...