Home MIGAS Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama Pecahkan Rekor Peserta
MIGAS

Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama Pecahkan Rekor Peserta

Share
Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama Pecahkan Rekor Peserta
Sejumlah pembalap nasional 150 cc U-15 memacu kendaraan saat Race 2 pada ajang Kejuaraan National Sportbike “Pertamina Mandalika Racing Series 2025” yang diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada Minggu (13/04/2025). Event ini diselenggarakan selama 3 hari pada tanggal 11-13 April 2025.
Share

Lombok, situsenergi.com

Ajang balap motor nasional Pertamina Mandalika Racing Series 2025 putaran pertama mencatatkan rekor baru. Sebanyak 136 pembalap dari berbagai usia ambil bagian dalam kompetisi yang berlangsung pada 11–13 April 2025 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Kejuaraan Nasional (Kejurnas) ini dibagi dalam dua kelompok usia, yaitu pembalap muda berusia 10–15 tahun sebanyak 31 peserta dan kategori dewasa sebanyak 105 peserta. Antusiasme tinggi ini menjadi bukti bahwa ekosistem balap nasional terus tumbuh positif.

Salah satu peserta termuda, Abdullah Arby Thoriq (10 tahun) dari tim MS Glow For Men Racing Team, tampil di kelas Junior Sport 150cc U-15. “Tahun ini seru banget. Aku dapat banyak pengalaman, bisa belajar dan ketemu teman-teman pembalap lainnya,” ucapnya.

Sementara itu, Gerry Salim, pembalap profesional yang juga membela MS Glow For Men Racing Team di kelas National Sport 250cc, menilai ajang ini memberi dampak besar untuk kemajuan dunia balap motor Tanah Air.

Hal senada disampaikan Rakha Bima Saktiansyah (14 tahun) dari Tim 43 Racing School, yang tampil di kelas Sport 250cc. Ia mengapresiasi penyelenggaraan tahun ini, mulai dari panitia, waktu pelaksanaan hingga kualitas lintasan balap.

Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication Pertamina, menyebut jumlah peserta tahun ini merupakan yang terbanyak dalam sejarah penyelenggaraan. “Dukungan kami terus dimaksimalkan agar ekosistem balap Indonesia bisa maju bersama,” jelasnya.

Dengan pencapaian ini, Pertamina Mandalika Racing Series 2025 bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tapi juga menjadi wadah regenerasi pembalap nasional yang semakin menjanjikan. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Elnusa Pecahkan Rekor Nasional, Teknologi CWD Terdalam Dorong Efisiensi Migas

Jakarta, situsenergi.com PT Elnusa Tbk kembali bikin industri migas melirik. Melalui Rig...

RFCC Complex Jadi Game Changer RDMP Balikpapan, BBM Euro 5 Siap Mengalir

Jakarta, situsenergi.com Modernisasi Kilang Balikpapan masuk fase krusial. Fasilitas Residual Fluid Catalytic...

Hilirisasi Batu Bara Digeber! Pertamina–MIND ID Siapkan DME Pengganti LPG Impor

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) dan Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

RDMP Balikpapan Dikebut! Proyek Rp123 T Jadi Tulang Punggung Energi Nasional

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) terus menggeber Proyek Refinery Development Master Plan...