Home MIGAS Sri Mulyani: Indonesia dan Afsel Hadapi Tantangan Serupa dalam Implementasi Transisi Energi
MIGAS

Sri Mulyani: Indonesia dan Afsel Hadapi Tantangan Serupa dalam Implementasi Transisi Energi

Share
Share

Jakarta, situsenergi.com

Menteri Keuangan, Sri Mulyani mengatakan, Indonesia dan Afrika Selatan memiliki tantangan yang sama dalam implementasi transisi energi. Hal itu melandasi kedua negara untuk bertemu mendiskusikan pengalaman transisi energi masing-masing negara di tengah agenda kegiatan di Washington, D.C., Selasa (16/4) waktu setempat.

“Sebagai negara berkembang, kedua belah pihak juga menyadari bahwa masih memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan, terutama dari segi pembiayaan,” kata Sri Mulyani dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.

Oleh karena itu, kata dia, kedua pihak meyakini melibatkan Multilateral Development Bank (MDB) dan sektor swasta merupakan hal yang sangat penting, mengingat masing-masing pihak memiliki mekanisme tersendiri yang dapat mendukung upaya transisi energi.

“Meski hanya pertemuan singkat, saya senang bisa berbagi pengalaman. Ini membuktikan solidaritas kami sebagai sesama negara berkembang, sekaligus komitmen bersama untuk membangun dunia yang lebih baik,” ujar Sri Mulyani.

Diketahui, Sri Mulyani akan menghadiri IMF Spring Meetings di Washington, D.C, Amerika Serikat.

Menkeu mengaku akan berbicara mengenai kondisi perekonomian global, regional, maupun nasional yang berubah begitu cepat dan volatil selama beberapa hari ke depan dengan adanya ketegangan geopolitik di Timur Tengah dan juga di berbagai belahan dunia yang dampaknya yang sangat besar bagi perekonomian global, baik dari sisi harga komoditas, nilai tukar, tingkat inflasi, hingga suku bunga global.

Sebelum kegiatan tersebut, Sri Mulyani memberikan keynote speech pada High-Level Event bertajuk “Navigating the Mid-transition Period of the Low-Carbon Shift: The Critical Role of Finance Ministries” di Brookings Institution, Washington, D.C.

Dia menjelaskan bahwa isu transisi energi menghadapi kompleksitas dalam prosesnya, baik secara politik maupun sosial.(Ert/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Pertamina Ungkap Langkah Konservasi di COP30, Targetkan Dampak Lingkungan yang Lebih Besar

Belem Brasil, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) kembali mencuri perhatian di COP30 Brasil...

Pertamina Berbagi Bikin 6.000 Motoris Sumringah: Oli Gratis & Layanan Spesial di 44 Kota

Jakarta, Situsenergi.com Ribuan motoris akhirnya tersenyum lebar lewat program Pertamina Berbagi. Di...

Pertamina Pamer Kinerja Kinclong 2025, Pendapatan Tembus USD 68 Miliar!

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) kembali menunjukkan taringnya di tengah gejolak ekonomi...

SMEXPO Pertamina Meledak di Blok M Hub, Transaksi UMKM Langsung Tembus Rp1,2 Miliar

Jakarta, situsenergi.com Gelaran Pertamina SMEXPO 2025 langsung memanaskan Blok M Hub. Selama...