Home ENERGI Pasokan Listrik Jawa Barat Normal Kembali
ENERGI

Pasokan Listrik Jawa Barat Normal Kembali

Share
Share

Jakarta, situsenergy.com

Pada saat ini pasokan listrik di Jawa Barat sudah normal, setelah menurun akibat gangguan pada Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 500 KV Paiton-Grati atau disebut SUTET Paiton, beberapa hari lalu.

General Manager PLN Distribusi Jawa Barat, Iwan Purwana, mengatakan‎,‎ saat ini wilayah Jawa Barat sudah tidak lagi kekurangan pasokan listrik, akibat gangguan SUTET 500 kV Paiton-Grati.

“Sekarang telah normal dan sudah tidak ada kekurngan pasokan listrik lagi,” kata Iwan di Jakarta, Senin (10/9/2018).

Seperti dikeathu, gangguan tersebut mengakibatkan putusnya saluran dari Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Paiton dan PLTU Pacitan ke sejumlah wilayah di Area Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Bali.

Iwan menjelaskan, saat ini pasokan listrik untuk Jawa Barat sudah normal. Dia pun menyatakan untuk Jawa Barat aman dari kekurangan pasokan listrik. “Alhamdulillah

Pada Jumat 7 September 2018, ‎wilayah Jawa Barat masih kekurangan pasokan listrik 100 MW atau 1,37 persen dari beban puncak 7.300 MW, akibat gangguan pada SUTET 500 KV Paiton-Grati.

Telah dijelaskan sebelumnnya, di Jawa Barat terjadinya gangguan pada Transmisi SUTET 500 kV Paiton-Grati 1, 2 pada Rabu 5 September 2018 mengakibatkan sebagian kecil daerah juga mengalami pemadaman, yakni di  sekitar Bandung, Bekasi, Cianjur, Cimahi, Cirebon, Garut, Karawang, Purwakarta, Majalaya, Sumedang, Tasikmalaya, Depok, Gunung Putri, Sukabumi dan Bogor.(mul)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

PNBP ESDM Tembus Rp138,37 T di 2025, Bahlil: Harga Turun Bukan Halangan

Jakarta, situsenergi.com Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat kinerja positif...

Hub Biomassa Tasikmalaya–Ciamis Diresmikan, Perkuat Ketahanan Energi Lokal

Jakarta, situsenergi.com Direktur Bioenergi PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) Hokkop...

Kado Tahun Baru! Harga Pertamax Turun, Ini Daftar Lengkap BBM Pertamina

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) membuka awal 2026 dengan menurunkan harga bahan...

PLTS Percontohan Diluncurkan Di Pulau Sembur

Batam, Situsenergi.com Kementerian Koperasi bersama Pertamina melalui Pertamina NRE meluncurkan Pembangkit Listrik...