Home CSR Ribuan Anak Jakarta Utara Sumringah! Pertamina Hadirkan Seragam Gratis di Hari Pramuka 2025
CSRMIGAS

Ribuan Anak Jakarta Utara Sumringah! Pertamina Hadirkan Seragam Gratis di Hari Pramuka 2025

Share
Ribuan Anak Jakarta Utara Sumringah! Pertamina Hadirkan Seragam Gratis di Hari Pramuka 2025
Tiga Siswa menunjukkan isi tas yang dibagikan saat acara SESAMA Seribu Seragam Sekolah Bersama Pertamina yang diselenggarakan di Kantor Pertamina LOBP & Grease Plant - Production Unit Jakarta (PUJ) Koja, Jakarta Utara pada Kamis (14/8/2025)
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Pertamina bikin gebrakan di Hari Pramuka 2025! Lewat program Seribu Seragam Sekolah Bersama Pertamina (SESAMA), BUMN energi ini membagikan 1.000 paket perlengkapan sekolah kepada anak-anak prasejahtera dan keluarga pekerja Pertamina di Jakarta Utara, Kamis (14/8).

Bantuan itu lengkap banget: satu set seragam pramuka, seragam merah putih, alat tulis, dua pasang kaos kaki, tas ransel, sepatu, hingga botol minum. Semua diberikan untuk siswa SD, SMP, hingga anak berkebutuhan khusus di SLB Enduro Student Program.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menegaskan bahwa program SESAMA hadir untuk meringankan beban keluarga prasejahtera sekaligus mendukung kualitas pendidikan.

“Bertepatan dengan Hari Pramuka 2025, SESAMA hadir di Jakarta Utara untuk memenuhi kebutuhan sekolah anak-anak penerima manfaat. Program ini juga jadi motivasi agar mereka lebih semangat belajar,” ujar Fadjar.

Fadjar menambahkan, inisiatif ini selaras dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto yang fokus memperkuat SDM, pendidikan, dan pemberdayaan masyarakat.

Lebih dari sekadar bantuan, SESAMA juga mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin 4 dan 10, yaitu pendidikan berkualitas dan pengurangan kesenjangan.

Acara yang berlangsung di Lubricants Oil Blending Plant (LOBP) & Grease Plant Pertamina Koja itu juga dihadiri jajaran Direksi dan Komisaris Pertamina. Mereka menyerahkan bantuan secara simbolis dan ikut berinteraksi langsung dengan anak-anak penerima manfaat.

Pertamina menegaskan komitmennya untuk tidak hanya fokus pada energi bersih dan target net zero emission 2060, tetapi juga membangun masa depan bangsa lewat pendidikan. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Uji Coba Biodiesel B50 Rampung Semester I 2026, Pemerintah Bidik Stop Impor Solar

Jakarta, situsenergi.com Pemerintah terus mematangkan kebijakan mandatori biodiesel sebagai strategi menekan ketergantungan...

Skor ESG Naik, Pertamina Tetap Peringkat 1 Dunia Sub Industri Integrated Oil and Gas

Jakarta, situsenergi.com Kinerja keberlanjutan PT Pertamina (Persero) terus menguat. Lembaga pemeringkat global...

Patra Jasa Group Turun Langsung! 500 Penyintas Banjir Sumatra Terima Bantuan Kemanusiaan

Jakarta, situsenergi.com Patra Jasa Group bergerak cepat membantu warga terdampak banjir bandang...

Pertamina EP Temukan Sumur Minyak Baru di Adera, Potensi 3.442 BOPD

Jakarta, Situsenergi.com PT Pertamina EP (PEP) Adera Field kembali mencatat temuan penting...