Home MIGAS Kelangkaan Elpiji Di Malang, Jokowi: LPG Subsidi Hanya Untuk Yang Tak Mampu
MIGAS

Kelangkaan Elpiji Di Malang, Jokowi: LPG Subsidi Hanya Untuk Yang Tak Mampu

Share
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Sejumlah emak – emak menyampaikan aspirasinya kepada Presiden Joko Widodo terkait kelangkaan gas LPG.

Hal ini disampaikan kepada Presiden Joko Widodo saat mengadakan kunjungan kerja di Malang, Jawa Timur, Senin (24/7/2023) di Pasar Bululawang, Kabupaten Malang.

Emak – emak menyampaikan bahwa gas elpiji sulit dicari. Dikatakannya sudah dua bulan gas elpiji sulit didapat sehingga diharapkan aspirasi bisa sampai ke presiden Jokowi.

Menanggapi hal itu, Presiden Jokowi saat kunjungannya di Pasar Buluawang, Kabupaten Malang mengatakan elpiji bersubsidi hanya untuk masyarakat kurang mampu.

“Elpiji itu terutama yang bersubsidi hanya untuk yang tidak mampu. Itu yang di garis bawahi,” kata Jokowi.

Jokowi meminta Menteri BUMN Erick Thohir untuk mengatasi soal kelangkaan elpiji bersubsidi tersebut yang saat itu juga turun mendampingi.(SA/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

RFCC Complex Jadi Game Changer RDMP Balikpapan, BBM Euro 5 Siap Mengalir

Jakarta, situsenergi.com Modernisasi Kilang Balikpapan masuk fase krusial. Fasilitas Residual Fluid Catalytic...

Hilirisasi Batu Bara Digeber! Pertamina–MIND ID Siapkan DME Pengganti LPG Impor

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) dan Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

RDMP Balikpapan Dikebut! Proyek Rp123 T Jadi Tulang Punggung Energi Nasional

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) terus menggeber Proyek Refinery Development Master Plan...

PDSI Buka 2026 dengan Doa Bersama, Tegaskan Komitmen Keselamatan dan Ketahanan Energi

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) mengawali tahun 2026 dengan...