Home MIGAS Wow Keren Nih, Erick Tohir Dorong Mahasiswa Universitas Pertamina Jadi Pemimpin Muda BUMN
MIGAS

Wow Keren Nih, Erick Tohir Dorong Mahasiswa Universitas Pertamina Jadi Pemimpin Muda BUMN

Share
Erick Thohir Dorong Mahasiswa Universitas Pertamina Jadi Pemimpin Muda BUMN
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Menteri BUMN Erick Thohir memberikan peluang kepada generasi muda untuk menduduki jabatan strategis di BUMN karena generasi muda memiliki peran penting untuk masa depan perusahaan. Hingga saat ini tercatat karyawan milennial di lingkungan BUMN sudah mencapai 65 persen.

Hal ini disampaikan oleh Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga dalam kegiatan BUMN Goes To Campus pada hari Selasa (10/01) di Universitas Pertamina Jakarta.

“Makin banyak milenial maka budayanya akan berubah, Pak Erick memberikan peluang kepada milenial untuk menduduki jabatan strategis di BUMN karena 30-40 persen ekonomi di Indonesia dipengaruhi oleh BUMN” kata Arya.

Lebih lanjut Arya menyampaikan bahwa mahasiswa harus punya karakteristik dan kapabilitas untuk menjadi seorang leader.

“Sukses itu ga selalu IPK bagus, tapi kalian sebagai mahasiswa harus punya karakter kuat dan kapabilitas dalam hal tertentu, jadi orang melihat kalian itu beda” tegas Arya.

Hal ini juga didukung oleh Direktur Strategic Planning & Bussines Development Pertamina Power Indonesia, Fadli Rahman.

“Untuk menjadi seorang pemimpin harus disiplin dalam manajemen waktu, kalau perlu setiap hari kita bikin to do list apa aja target target kita hari ini, besok dan seterusnya” jelas Fadli.

Turut hadir pula Lieke Roosdianti, Direktur Eksekutif FHCI (Forum Human Capital Indonesia) yang memberikan informasi dan tips lolos rekrutmen bersama BUMN.

“Yang penting tekun belajar dan mendalami nilai nilai utama AKHLAK” ucap Lieke.

Selain diskusi dan sharing juga terdapat 10 booth edukasi dari 10 perusahaan BUMN dari BNI, Pertamina, Pelni, Bulog, Kimia Farma, Wijaya Karya, Perhutani, Bukit Asam, dan Garuda Indonesia. Di booth tersebut terdapat informasi profil Perusahaan dan juga membuka kesempatan magang bagi mahasiswa Universitas Pertamina yang ingin mendaftar di perusahaan BUMN selain Pertamina.(**)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Skor ESG Naik, Pertamina Tetap Peringkat 1 Dunia Sub Industri Integrated Oil and Gas

Jakarta, situsenergi.com Kinerja keberlanjutan PT Pertamina (Persero) terus menguat. Lembaga pemeringkat global...

Patra Jasa Group Turun Langsung! 500 Penyintas Banjir Sumatra Terima Bantuan Kemanusiaan

Jakarta, situsenergi.com Patra Jasa Group bergerak cepat membantu warga terdampak banjir bandang...

Pertamina EP Temukan Sumur Minyak Baru di Adera, Potensi 3.442 BOPD

Jakarta, Situsenergi.com PT Pertamina EP (PEP) Adera Field kembali mencatat temuan penting...

Petro Dollar Bisa DiTaklukan Dengan Minyak Jelantah

Oleh : Salamuddin Daeng Serangan AS ke Venezuela menjadi pelajaran berharga bagi...