Logo SitusEnergi
RI Optimalkan INA Untuk Energi Baru Terbarukan RI Optimalkan INA Untuk Energi Baru Terbarukan
Jakarta, Situsenergi.com Di tengah situasi ekonomi duni yang tidak menentu salah satunya sebagai dampak perang Ukraina – Rusia yang terus berlanjut, sejumlah kekhawatiran negara... RI Optimalkan INA Untuk Energi Baru Terbarukan

Jakarta, Situsenergi.com

Di tengah situasi ekonomi duni yang tidak menentu salah satunya sebagai dampak perang Ukraina – Rusia yang terus berlanjut, sejumlah kekhawatiran negara – negara di dunia timbul, termasuk Indonesia.

Meski Indonesia saat ini dari sisi pertumbuhan ekonomi lebih baik diantara beberapa negara yang mengalami dampaknya, namun hal tersebut tidak bisa dikesampingkan utamanya dalam mencapai target pembangunan ekonomi.

Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan menyoal target pembangunan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, pemerintah juga berupaya mengimplementasikan strategi berupa reformasi struktural melalui UU Cipta Kerja, percepatan digitalisasi, pemberantasan kemiskinan ekstrem, hilirisasi industri berbasis prinsip ekonomi hijau, serta optimalisasi Lembaga Pengelola Investasi (LPI)/INA yang diarahkan ke sektor energi terbarukan.

“Langkah deregulasi perizinan berusaha berbasis risiko (OSS-RBA) juga terus dilakukan Pemerintah guna menjadi game changer dalam mendorong peningkatan investasi,” kata dia dalam pernyataannya, dikitup Selass (18/10/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Menko Airlangga juga menyebutkan upaya pemerintah dalam mengembangkan Electric Vehicle (EV) untuk hilirisasi komoditas dan juga sebagai percepatan transformasi menuju teknologi hijau.

Strategi pengembangan yang dilakukan yakni dengan menjaga ketersediaan bahan baku untuk industri hilir serta meningkatkan investasi guna pengembangan rantai nilai baterai EV secara end-to-end.

BACA JUGA   Kualitas Pertalite Setara Dengan Pertamax, Kok Bisa?

“Berbagai upaya Pemerintah terus dilakukan terutama untuk mewujudkan perekonomian agar tumbuh lebih cepat, oleh karena itu saya berharap seluruh pelaku mendukung kebijakan Pemerintah, dan Pemerintah akan terus mendorong untuk meningkatkan kerja sama dengan pihak swasta,” pungkas Menko Airlangga.(SA/SL)

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *