Home LISTRIK PTBA Siap Lanjutkan Proyek PLTS Di Banyak Bandara
LISTRIK

PTBA Siap Lanjutkan Proyek PLTS Di Banyak Bandara

Share
Share

Jakarta, Situsenergi.com

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Komitmen untuk mengembangkan bisnis sektor energi baru terbarukan (EBT) demi mendukung pencapaian target bauran nasional sebesar 23 persen di tahun 2025 mendatang. Salah satu jenis EBT yang diseriusi PTBA adalah pembangkit listrik tenaga surya (PLTS).

Direktur Utama PTBA, Suryo Eko Hadianto, kesuksesan kerja sama PLTS antara PTBA dengan PT Angkasa Pura (AP) II Persero menjadi modal bagi perseroan untuk melakukan ekspansi. Proyek PLTS di Bandara Soekarno Hatta (Soetta) telah beroperasi penuh pada 1 Oktober 2020 lalu. Rencananya PTBA akan melakukan pembangunan PLTS di Bandara lainnya.

“Kami akan coba bangun lagi PLTS di bandara – bandara lainnya yang dikelola oleh Angkasa Pura. Kami harap ini bisa terus berjalan,” kata Suryo Eko dalam konferensi pers virtual paparan kinerja triwulan I 2021, Jumat (30/4/2021).

Dijelaskan bahwa PLTS hasil kerjasama PTBA dan AP II tersebut berupa 720 solar panel system dengan photovoltaics berkapasitas maksimal 241 kilowatt-peak (kWp) dan terpasang di Gedung Airport Operation Control Center (AOCC) Bandara Soetta.

Selain di bandara, PTBA juga berencana membangun PLTS di lahan bekas tambang di Ombilin, Sumatera Barat, dan Tanjung Enim, Sumatera Selatan. Masing-masing lahan bekas tambang akan terpasang PLTS dengan kapasitas mencapai 200 MW.

“Saat ini PLTS sedang dalam tahap pembahasan dengan PLN untuk bisa menjadi Independent Power Producer (IPP),” pungkas dia. (DIN/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Warga Mulai Huni Huntara Danantara Aceh Tamiang, Listrik PLN Langsung Nyala & Personel Siaga

Aceh Tamiang, situsenergi.com Warga terdampak bencana di Aceh Tamiang mulai menempati Hunian...

EV Ngebut Saat Nataru! Konsumsi Listrik di SPKLU Melonjak 479%, Sinyal Perubahan Pola Mudik

Jakarta, situsenergi.com Tren kendaraan listrik (EV) kian terasa nyata saat libur panjang...

Gebyar Awal Tahun 2026, PLN Tawarkan Diskon 50% Tambah Daya Lewat PLN Mobile

Jakarta, situsenergi.com PT PLN (Persero) membuka awal tahun dengan insentif menarik bagi...

PLN Mobile Hadirkan AntreEV, Pengisian Mobil Listrik Lebih Lancar Saat Arus Balik Nataru

Jakarta, situsenergi.com PT PLN (Persero) terus memperkuat layanan pengisian kendaraan listrik pada...