Logo SitusEnergi
PLN Resmikan 20 Listrik Desa di Kalimantan PLN Resmikan 20 Listrik Desa di Kalimantan
Jakarta, Situsenergi.com PLN resmikan masuknya listrik ke 20 desa di empat Kabupaten yang tersebar di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Total sebanyak 2650 pelanggan... PLN Resmikan 20 Listrik Desa di Kalimantan

Jakarta, Situsenergi.com

PLN resmikan masuknya listrik ke 20 desa di empat Kabupaten yang tersebar di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Total sebanyak 2650 pelanggan dapat menikmati listrik dengan biaya investasi mencapai 52 miliar rupiah.

Peresmian secara daring oleh Direktur Bisnis Regional Sumatera Kalimantan PLN, Wiluyo Kusdwiharto dalam kunjungannya ke Balikpapan dan dihadiri oleh Bupati Nunukan, Asmin Laura Hafid, Wakil Bupati Kutai Barat, Edyanto Arkan, beserta Assisten 2 Kabupaten Berau Agus Wahyudi pada Kamis (15/04).

“Terima kasih atas sinergi yang terbangun bersama seluruh stakeholder sehingga proyek listrik untuk 20 desa ini berjalan lancar. Besar harapan kami, sinergi yang telah terjalin baik selama ini, dapat diperkuat untuk mewujudan pemerataan listrik hingga ke pelosok tanah air,” kata Wiluyo, Selasa (20/4).

Dijekaskannya desa yang dapat menikmati listrik, antara lain: di Kabupaten Nunukan: Desa Butas Bagu, Desa Pagar, dan Desa Lubok Buat; di Kabupaten Kutai Barat: Kampung Jambul Makmur, Muara Gusik, Jambuk, Bukit Harapan, Tanjung Sari, Resak Kampung, Penawai, Kampung Siram Jaya, Siram Makmur, Muara Siram, dan Kampung Bekokong Makmur; di Kabupaten Berau: Kampung Sumber Agung, Kampung Tambunan, Kampung Kayu Indah, Kampung Kasai, dan Kampung Teluk Semanting; dan di Kabupaten Malinau: Desa Laban Nyarit.

BACA JUGA   Di Hadapan Presiden, PLN Paparkan Konsep Transisi Energi Menuju COP28 Pada Acara Puncak Festival LIKE 2023

Dirambahkan Wiluyo bahwa hingga April 2021 ini, PLN telah menerangi 823 desa dari 1.038 total desa yang ada di Provinsi Kalimantan Timur, dengan rasio desa berlistrik 79.2%. Sementara di Kalimantan Utara, PLN telah menerangi 296 desa dari total 482 desa, dengan rasio desa berlistrik mencapai 61.4%.

“Angka ini akan terus digenjot untuk meningkatkan laju rasio desa berlistrik mencapai 100% di tahun 2024 nanti,” tambahnya.

 

Sementara itu, Bupati Nunukan, Asmin Laura Hafid mengungkapkan apresiasinya kepada PLN atas masuknya listrik ke desa-desa di Nunukan. “Semakin bertambah desa-desa di Nunukan yang berlistrik PLN. Harapan saya segera dapat ditularkan ke desa-desa lain yang belum teraliri listrik. Kami siap memberikan dukungan untuk kelancaran proyek kelistrikan PLN,” katanya.

Sehari sebelum melaksanakan peresmian desa berlistrik pada Rabu (14/04), PLN juga telah menyalurkan bantuan kepada 90 mustahik melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN dengan nilai total 275 juta rupiah.

PLN Resmikan 20 Listrik Desa di Kalimantan

Penyerahan bantuan diberikan secara simbolik, adapun bantuan yang disalurkan mencakup bantuan operasional untuk beberapa pondok pesantren dan UMKM. Kegiatan ini merupakan bagian dari Safari Ramadhan yang bertajuk “Menerangi dan Berbagi untuk Negeri”. (MUL/RIF)

BACA JUGA   PLN Kebut Pemulihan Jaringan Pascaerupsi Semeru, Listrik 29 Ribu Pelanggan Sudah Kembali Menyala

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *