Home ENERGI PLN Peduli dan YBM PLN Hadir Bagi Korban Gempa Ambon
ENERGI

PLN Peduli dan YBM PLN Hadir Bagi Korban Gempa Ambon

Share
Share

Jakarta, Situaenergy.com

Sebagai salah satu bentuk kepedulian sosial, khususnya pada korban bencana, melalui program PLN Peduli (CSR PLN), memberikan bantuan kepada para korban bencana gempa yang melanda Kota Ambon dan sekitarnya.

Bantuan ini diserahkan oleh General Manager PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) Romantika Dwi Juni Putra kepada Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Maluku Farida Salampessy yang disaksikan oleh Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN Hambra pada hari Sabtu (28/9) di Kantor BPBD Provinsi Maluku.

“Bantuan ini merupakan wujud tanggung jawab sosial kami untuk membantu sesama guna meringankan beban para korban bencana gempa di Ambon dan sekitarnya, di samping kami juga berupaya memulihkan kembali sistem kelistrikan pasca gempa”, ujar Romantika Dwi Juni Putra.

Adapun bantuan yang diberikan yakni berupa selimut, bahan sembako, air mineral hingga terpal dengan total bantuan senilai Rp 75.000.000,-.

Ketua BPBD Provinsi Maluku Farida Salampessy mengucapkan terimakasihnya kepada PLN yang telah memberikan bantuan kepada para korban bencana gempa ini. “Bantuan ini akan segera kami salurkan kepada para pengungsi dan juga korban gempa”, ujarnya.

Selain itu, Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN juga memberikan bantuan bagi 3 desa yang terdampak gempa di Ambon, yakni Desa Liang, Desa Tial dan Desa Tenga-Tenga. Bantuan ini juga akan diserahkan ke dusun-dusun yang terletak di sekitar 3 desa tersebut.

Adapun bantuan yang diberikan yakni total senilai Rp 120.000.000,- dengan bantuan berupa sembako dan perlengkapan dapur.

 

Pulihkan Sistem Kelistrikan di Ambon 

Di samping memberikan bantuan melalui program PLN Peduli, PLN telah berhasil memulihkan 100% sistem kelistrikan di Ambon.

“Kini seluruh sistem kelistrikan di Ambon telah kembali pulih, dimana sebelumnya (27/9) masih menyisakan wilayah padam di Hirnala hingga Negeri Liang. Kami ucapkan terimakasih atas dukungan masyarakat kepada kami sehingga kami dapat menyelesaikan pekerjaan ini”, ujar General Manager PLN UIW MMU Romantika Dwi Juni Putra.

Sedangkan untuk di Pulau Haruku, saat ini wilayah yang masih terdampak padam yakni Desa Haruku dan Desa Oma. Hal ini salah satunya diakibatkan kendala dalam transportasi pengiriman material untuk mengganti material yang rusak ke lokasi akibat kapal yang tidak beroperasi sehingga diestimasikan perbaikan dapat dilaksanakan pada hari Senin (30/9).(ert)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

JDS Sukses Lahirkan SDM Unggul Di Sektor Migas, Pertamina Beri Apresiasi

Jakarta, situsenergi.com Jakarta Drilling Society (JDS) sebagai organisasi non-profit ini terus memfasilitasi...

PDSI Genjot Daya Saing dengan Transformasi Knowledge Management yang Lebih Agresif

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) terus tancap gas memperkuat...

SubGyro PDSI Bikin Kejutan, Inovasi Keamanan Rig Sabat Gold Award di Taipei

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) kembali jadi sorotan setelah...

Medco Power Resmi Operasikan Pembangkit Listrik Rendah Emisi di Batam

Jakarta, situsenergi.com Langkah nyata menuju energi bersih terus dilakukan PT Medco Energi...