Home MIGAS Pertamina SMEXPO Yogyakarta 2025 Dorong UMKM Jadi Motor Ekonomi Rakyat
MIGAS

Pertamina SMEXPO Yogyakarta 2025 Dorong UMKM Jadi Motor Ekonomi Rakyat

Share
Pertamina SMEXPO Yogyakarta 2025 hadir di Plaza Ngasem, dorong UMKM lokal naik kelas dan hidupkan kembali perekonomian rakyat.
Share

Yogyakarta, situsenergi.com

PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Foundation resmi membuka gelaran Pertamina SMEXPO Regional Yogyakarta 2025 di Plaza Ngasem pada 26–28 September 2025. Ajang ini hadir dengan semangat “Lokal jadi VOKAL” untuk memperkuat daya saing UMKM di tingkat nasional maupun global.

Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina, M. Erry Sugiharto, menegaskan bahwa SMEXPO menjadi langkah strategis dalam mengembangkan kualitas UMKM. “Pertamina SMEXPO adalah wadah agar UMKM semakin dikenal, diakui, dan mampu bersaing di pasar yang lebih luas,” kata Erry.

Hal senada disampaikan Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso. Menurutnya, ajang ini konsisten melahirkan peluang usaha baru, membuka lapangan kerja, serta memperkuat industri kreatif. “Inisiatif ini selaras dengan Asta Cita Pemerintah poin ketiga, yang menekankan pentingnya kewirausahaan, industri kreatif, dan pembangunan infrastruktur,” ujarnya.

SMEXPO Regional Yogyakarta menghadirkan 35 UMKM binaan dari program PFpreneur, UMK Academy, dan Regional Jawa Bagian Tengah. Produk kerajinan, fesyen, hingga kuliner ditampilkan untuk menggerakkan roda ekonomi rakyat.

Wakil Wali Kota Yogyakarta, Wawan Hermawan, menyampaikan apresiasinya. “Plaza Ngasem memiliki sejarah panjang sebagai ruang interaksi warga. Kini, dengan kehadiran Pertamina SMEXPO, tempat ini kembali hidup dan memberi dorongan nyata bagi perekonomian rakyat,” katanya.

Pertamina SMEXPO 2025 dimulai dengan Kick Off SMEXPO Merah Putih di Jakarta pada 11–15 Agustus. Setelah itu, roadshow berlangsung di Yogyakarta, Bandung, Palembang, Surabaya, dan Jakarta hingga Oktober. Puncak acara akan digelar di Tangerang pada November, menghadirkan UMKM dari seluruh Indonesia dalam satu panggung kreatif dan inovatif.

Selain menghidupkan UMKM, Pertamina terus menjalankan komitmen terhadap transisi energi. Perusahaan menargetkan net zero emission pada 2060 dengan strategi yang selaras dengan Sustainable Development Goals (SDGs) serta penerapan prinsip Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis.

Pertamina SMEXPO Regional Yogyakarta 2025 bukan hanya sekadar pameran, tetapi juga ruang kolaborasi yang mendorong UMKM lokal naik kelas. Dengan dukungan pemerintah daerah dan sinergi berbagai pihak, UMKM diharapkan semakin tangguh dan mampu menjadi motor penggerak ekonomi rakyat. (*)nb


Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Uji Coba Biodiesel B50 Rampung Semester I 2026, Pemerintah Bidik Stop Impor Solar

Jakarta, situsenergi.com Pemerintah terus mematangkan kebijakan mandatori biodiesel sebagai strategi menekan ketergantungan...

Skor ESG Naik, Pertamina Tetap Peringkat 1 Dunia Sub Industri Integrated Oil and Gas

Jakarta, situsenergi.com Kinerja keberlanjutan PT Pertamina (Persero) terus menguat. Lembaga pemeringkat global...

Patra Jasa Group Turun Langsung! 500 Penyintas Banjir Sumatra Terima Bantuan Kemanusiaan

Jakarta, situsenergi.com Patra Jasa Group bergerak cepat membantu warga terdampak banjir bandang...

Pertamina EP Temukan Sumur Minyak Baru di Adera, Potensi 3.442 BOPD

Jakarta, Situsenergi.com PT Pertamina EP (PEP) Adera Field kembali mencatat temuan penting...