Home ENERGI Lagi, Tugu Insurance Raih Prestasi di Indonesia Outstanding Performers in Pandemic Era 2020
ENERGI

Lagi, Tugu Insurance Raih Prestasi di Indonesia Outstanding Performers in Pandemic Era 2020

Share
Share

Jakarta, Situsenergy.com

Indonesia Outstanding Performers in Pandemic Era 2020 merupakan penghargaan yang diadakan oleh majalah SWA Indonesia sebagai salah satu majalah bisnis terkemuka di Indonesia, pada acara ini SWA Indonesia memberikan apresiasi kepada PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) kategori : Successfull Business in Pandemic Era.

Berdasarkan data dari Bursa Efek Indonesia (BEI) yang diolah oleh tim riset SWA dari total 571 Perusahaan Publik, terdapat 183 Perusahaan yang pendapatannya meningkat selama Semester I tahun 2020 dibandingkan pada semester I tahun 2019, 103 Perusahaan Publik yang labanya meningkat signifikan serta 324 Perusahaan masih mencetak laba positif (tidak merugi).

Kemal Effendi Gani selaku Chief Editor SWA Group berharap Perusahaan yang mendapatkan penghargaan dan prestasi tersebut dapat menginspirasi serta meningkatkan kinerja perusahaan pada akhir tahun ini juga pada tahun 2021 sehingga upaya ini dapat memberikan manfaat yang banyak sekali bagi pelanggan dan khalayak.

Tugu Insurance memang berupaya untuk terus meningkatkan prestasi yang dimilikinya, tak hanya dari segi kinerja, image, reputasi dan awareness pun terus dijaga dan diperhatikan oleh anak perusahaan PT Pertamina persero tersebut.

Baru-baru ini Tugu Insurance juga turut berpartisipasi dan mengapresiasi petugas serta tenaga kesehatan dengan melakukan Gerakan Tepuk Tangan 56 Detik yang dipelopori Kementerian Kesehatan dengan tujuan untuk memberikan support, dukungan, serta rasa terima kasih pada tenaga kesehatan yang sudah berjuang keras dalam penanganan Covid-19 di Indonesia. (TUGU).(ert/rif)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

JDS Sukses Lahirkan SDM Unggul Di Sektor Migas, Pertamina Beri Apresiasi

Jakarta, situsenergi.com Jakarta Drilling Society (JDS) sebagai organisasi non-profit ini terus memfasilitasi...

PDSI Genjot Daya Saing dengan Transformasi Knowledge Management yang Lebih Agresif

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) terus tancap gas memperkuat...

SubGyro PDSI Bikin Kejutan, Inovasi Keamanan Rig Sabat Gold Award di Taipei

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) kembali jadi sorotan setelah...

Medco Power Resmi Operasikan Pembangkit Listrik Rendah Emisi di Batam

Jakarta, situsenergi.com Langkah nyata menuju energi bersih terus dilakukan PT Medco Energi...