Home ENERGI Kejar Target Pendapatan, Indika Energy Lakukan Diversifikasi Usaha
ENERGI

Kejar Target Pendapatan, Indika Energy Lakukan Diversifikasi Usaha

Share
Share

Jakarta, Situsenergy.com

PT Indika Energy Tbk (INDY) melebarkan sayap bisnisnya di luar sektor pertambangan yaitu teknologi. Hal ini dilakukan untuk mengejar target pendapatan Indika di luar sektor tambang sebesar 25 persen.

Menurut Head of Corporate Communications INDY, Leonardus Herwindo, mengatakan unit bisnis pada sektor teknologi ini dilakukan oleh anak usahanya yaitu PT Xapiens Teknologi Indonesia (Xapiens) dan PT Zebra Cross Teknologi (ZebraX). Diversifikasi bisnis diperlukan untuk menghadapi industri pertambangan yang saat ini menuntut efisiensi lantaran harga yang bergejolak

“Efisiensi operasional dan daya saing menjadi tantangan terbesar dalam dunia industri di Indonesia. Dengan biaya yang semakin tinggi, apabila tidak diiringi langkah efisiensi, maka total biaya per unit operasi, barang atau produksi juga meningkat,” ungkap Leonardus di Jakarta, Jumat (18/10).

Atas dasar itulah, penting bagi manajemen INDY segera mengadaptasi teknologi secara optimal lantaran revolusi industri 4.0 sudah bergulir. Lantas, keberadaan Xapiens dan ZebraX menjadi upaya INDY untuk menangkap peluang bisnis di bidang teknologi. INDY mendirikan Xapiens dan ZebraX pada tahun 2018. Xapiens bergerak di bidang layanan informasi, komunikasi dan teknologi.

Grup Indika mengharapkan kedua perusahaan ini bisa mendorong efisiensi secara digital sesuai perkembangan teknologi. Misalnya analisis berbasis teknologi untuk menghemat biaya operasional dalam pengangkutan hasil tambang. Nantinya, Xapiens dan ZebraX bukan hanya mengaplikasikan layanannya pada INDY, namun untuk industri lainnya di Indonesia.

“Bisnis perusahaan ini juga mencakup IT user support, enterprise IT dan IT business consulting. Adapun ZebraX bergerak di bidang eksplorasi teknologi 4.0 untuk keperluan bisnis melalui automasi dan analisis data,” ulasnya. (DIN/rif)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

PNBP ESDM Tembus Rp138,37 T di 2025, Bahlil: Harga Turun Bukan Halangan

Jakarta, situsenergi.com Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat kinerja positif...

Hub Biomassa Tasikmalaya–Ciamis Diresmikan, Perkuat Ketahanan Energi Lokal

Jakarta, situsenergi.com Direktur Bioenergi PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) Hokkop...

Kado Tahun Baru! Harga Pertamax Turun, Ini Daftar Lengkap BBM Pertamina

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) membuka awal 2026 dengan menurunkan harga bahan...

PLTS Percontohan Diluncurkan Di Pulau Sembur

Batam, Situsenergi.com Kementerian Koperasi bersama Pertamina melalui Pertamina NRE meluncurkan Pembangkit Listrik...