Home MIGAS Heboh Cuitan Penistaan Agama, Pertamina Pastikan Bukan Pegawainya
MIGAS

Heboh Cuitan Penistaan Agama, Pertamina Pastikan Bukan Pegawainya

Share
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Teka-teki hebohnya jagat dunia maya terkait cuitan salah satu akun twitter @EtheimJ yang diduga menista agama akhirnya terjawab. Disebut-sebut pemilik akun tersebut merupakan salah satu pegawai dari BUMN Migas, PT Pertamina (Persero).

Demi meredamkan emosi masyarakat atas cuitan yang sarkastik tersebut, menejeman Pertamina buka suara. VP Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fajriyah Usman, menegaskan bahwa orang yang disebut-sebut menista agama bukanlah pegawai Pertamina.

“Pertamina telah melakukan penelusuran terhadap akun @EtheimJ dan kami tegaskan bahwa yang bersangkutan bukan pegawai Pertamina,” ucap Fajriyah dalam keterangannya, Sabtu (19/2/2022).

Fajriyah berharap agar publik tidak mudah terpancing oleh informasi-informasi yang beredar di masyarakat. Ditegaskan bahwa foto dalam akun twitter tersebut hanya mengenakan atribut milik Pertamina. Ditegaskan bahwa tidak serta merta orang yang menggunakan atribut atau logo perusahaan adalah salah satu pegawainya.

“Yang bersangkutan telah mempergunakan atribut dengan logo Pertamina untuk hal yang tidak semestinya dan tidak untuk dikaitkan dengan hal-hal yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Pertamina,” ulasnya.

Menejemen Pertamina mendukung upaya tegas dari pihak berwajib untuk mengungkap kasus dugaan penistaan agama ini agar tidak merugikan banyak pihak. “Pertamina mendukung upaya aparat kepolisian untuk mengungkapkan hal ini agar tidak terjadi kesimpangsiuran di masyarakat,” pungkas dia. (DIN/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Hilirisasi Batu Bara Digeber! Pertamina–MIND ID Siapkan DME Pengganti LPG Impor

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) dan Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

RDMP Balikpapan Dikebut! Proyek Rp123 T Jadi Tulang Punggung Energi Nasional

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) terus menggeber Proyek Refinery Development Master Plan...

PDSI Buka 2026 dengan Doa Bersama, Tegaskan Komitmen Keselamatan dan Ketahanan Energi

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) mengawali tahun 2026 dengan...

Proyek Geothermal PGE Lahendong Dijaga Ketat, Ini Strategi Amankan Operasi & Risiko

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) semakin serius mengawal proyek...