Home MIGAS Gas dari Singapura, Buat Indonesia! Ini Strategi Cerdik Pertamina
MIGAS

Gas dari Singapura, Buat Indonesia! Ini Strategi Cerdik Pertamina

Share
Gas dari Singapura, Buat Indonesia! Ini Strategi Cerdik Pertamina
Share

Jakarta, situsenergi.com

Agar pasokan gas dalam negeri gak seret, Pertamina punya jurus baru. Lewat skema Domestic Swap Agreement (DSA), perusahaan energi pelat merah ini resmi kerja bareng sejumlah mitra demi memastikan kebutuhan gas buat listrik dan industri tetap aman.

Penandatanganan DSA ini dilakukan di ajang The 49th Indonesian Petroleum Association (IPA) Convex, Rabu (21/5/2025), bareng SKK Migas, PGN, dan para pemasok gas dari Sumatra dan Natuna. Menariknya, dua pembeli gas asal Singapura—Sembgas dan GSPL—juga ikut dalam skema ini.

Gimana cara kerjanya? Intinya, sebagian gas yang tadinya buat ekspor dialihkan ke pasar dalam negeri. Strategi ini diambil karena pasokan dari Sumatra mulai menurun, sementara kebutuhan dalam negeri terus naik.

“Swap gas ini bakal jadi solusi jangka pendek untuk jamin pasokan dalam negeri, sekaligus dorong pertumbuhan ekonomi nasional,” kata Simon Aloysius Mantiri, Direktur Utama Pertamina.

Simon juga bilang, ini bukan sekadar taktik teknis, tapi langkah strategis yang nyambung banget sama visi Presiden Prabowo: Asta Cita. Salah satu visinya adalah soal ketahanan energi nasional.

“Kalau energi kita aman, ekonomi juga jalan. Ini jadi bukti komitmen Pertamina dalam jaga pasokan energi nasional,” tambahnya.

Sebagai pionir transisi energi, Pertamina juga tetap jalan di rel Net Zero Emission 2060. Semua langkahnya dikawal prinsip ESG biar makin berdampak buat masa depan berkelanjutan. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Uji Coba Biodiesel B50 Rampung Semester I 2026, Pemerintah Bidik Stop Impor Solar

Jakarta, situsenergi.com Pemerintah terus mematangkan kebijakan mandatori biodiesel sebagai strategi menekan ketergantungan...

Skor ESG Naik, Pertamina Tetap Peringkat 1 Dunia Sub Industri Integrated Oil and Gas

Jakarta, situsenergi.com Kinerja keberlanjutan PT Pertamina (Persero) terus menguat. Lembaga pemeringkat global...

Patra Jasa Group Turun Langsung! 500 Penyintas Banjir Sumatra Terima Bantuan Kemanusiaan

Jakarta, situsenergi.com Patra Jasa Group bergerak cepat membantu warga terdampak banjir bandang...

Pertamina EP Temukan Sumur Minyak Baru di Adera, Potensi 3.442 BOPD

Jakarta, Situsenergi.com PT Pertamina EP (PEP) Adera Field kembali mencatat temuan penting...