Home ENERGI Ekspor Migas Pada Oktober 2020 Terpukul
ENERGI

Ekspor Migas Pada Oktober 2020 Terpukul

Share
Share

Jakarta, Situsenergy.com

Kinerja sektor minyak dan gas (migas) dari sisi ekspor pada periode Oktober 2020 memble. Pasalnya sektor ini menjadi satu-satunya yang mengalami penurunan ekspor pada periode tersebut. Sementara sektor lain seperti pertanian, industri pengolahan dan pertambangan justru meningkat ekspornya.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Setianto, mengatakan pada periode Oktober 2020 nilai ekspor produk migas sebesar USD630 juta. Jika dibandingkan dengan periode September 2020 (month to month / mtom), mengalami penurunan sebesar 5,94 persen. Sementara jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2019 terjadi penurunan sebesar 26,89 persen.

“Ekspor migas secara year on year (tahunan) turun jauh lebih dalam dibandingkan secara bulanan. Ekspor migas periode Oktober 2020 sebesar USD0,63 miliar dari sebelumnya USD0,67 miliar. Sedangkan secara tahunan dari USD0,86 miliar menjadi USD0,63 miliar,” tutur Setianto dalam konferensi pers virtual, Senin (16/11/2020).

Sementara itu untuk kinerja ekspor sektor pertambangan mulai menunjukkan tren perbaikan. Bahkan sektor ini menjadi yang tertinggi dari sisi peningkatan ekspornya yaitu mencapai 16,98 persen mtom menjadi USD1,55 miliar. Sementara untuk kinerja ekspor sektor pertanian pada periode tersebut tumbuh tipis 1,26 persen menjadi USD0,42 miliar (mtom). Sedangkan ekspor produk industri pengolahan hanya tumbuh 2,08 persen (mtom) menjadi USD11,79 miliar.

Dari struktur ekspornya tidak banyak berubah, sektor industri pengolahan menjadi yang paling dominan kontribusinya terhadap total ekspor yaitu mencapai 81,91 persen. Sementara sektor pertambangan memberikan andil sebesar 10,80 persen, sektor migas andilnya 4,37 persen dan dari sektor pertanian memberikan kontribusi sebesar 2,92 persen. Seperti diketahui total ekspor periode Oktober 2020 adalah sebesar USD14,39 miliar.

“Struktur ekspor menurut sektor didominasi oleh ekspor non migas dengan menyumbang 95,63 persen dari total ekspor pada periode itu,” pungkasnya. (DIN/rif)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

JDS Sukses Lahirkan SDM Unggul Di Sektor Migas, Pertamina Beri Apresiasi

Jakarta, situsenergi.com Jakarta Drilling Society (JDS) sebagai organisasi non-profit ini terus memfasilitasi...

PDSI Genjot Daya Saing dengan Transformasi Knowledge Management yang Lebih Agresif

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) terus tancap gas memperkuat...

SubGyro PDSI Bikin Kejutan, Inovasi Keamanan Rig Sabat Gold Award di Taipei

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) kembali jadi sorotan setelah...

Medco Power Resmi Operasikan Pembangkit Listrik Rendah Emisi di Batam

Jakarta, situsenergi.com Langkah nyata menuju energi bersih terus dilakukan PT Medco Energi...