Home LISTRIK Dukung Proyek PLTU Suralaya, Waskita Selesaikan Produksi PC-I Girder
LISTRIK

Dukung Proyek PLTU Suralaya, Waskita Selesaikan Produksi PC-I Girder

Share
Share

Jakarta, situsenergi.com

PT Waskita Beton Precast Tbk telah merampungkan proses produksi PC-I Girder untuk menyuplai Proyek PLTU Jawa 9 & 10 (2×1000 MW) Coal Fired Steam Power Plant Suralaya yang berlokasi di Provinsi Banten.

Fandy Dewanto, Vice President of Corporate Secretary mengatakan perseroan dipercaya oleh PT Hutama Karya (Persero) untuk mendukung penyelesaian proyek strategis nasional (PSN) yaitu pembangkit 35.000 MW. Untuk produksi dari produk yang diminta tersebut, perseroan telah dimulai sejak akhir tahun 2023 dan akhir Januari 2024 kemarin dipastikan telah selesai.

“Kami berkomitmen mendukung program besar Pemerintah untuk menciptakan koridor energi nasional. Kami targetkan selesai kirim pada akhir Februari 2024,” ujar Fandy dalam keterangannya, Rabu (21/2/2024).

Produksi produk PC-I Girder dilakukan perseroan dari Plant Bojonegara. Untuk proses suplai didukung dengan kualitas PC-I Girder yang baik disertai implementasi prosedur HSE serta proses quality control yang baik.

“Kualitas produk yang baik dan pengiriman tepat waktu merupakan salah satu keutamaan untuk menjaga relasi WSBP dengan pemilik proyek,” tambahnya.

Dengan keberhasilan penyelesaian proyek ini, Fandy menyatakan bahwa WSBP memiliki mutu produk yang unggul dengan dukungan sumber daya sehingga mewujudkan hasil proyek yang terbaik.

“Kami juga pastikan untuk terus menjaga kepuasan para pelanggan WSBP,” katanya.

Sebagai informasi proyek PLTU ini dikerjakan oleh PT Hutama Karya (Persero) bersama Doosan Heavy Industry. PLTU Suralaya merupakan salah satu proyek pembangkit strategis dengan kapasitas paling besar di Indonesia. Konsorsium Hutama Karya akan mengerjakan pengembangan proyek PLTU Suralaya untuk pembangkit Jawa 9 dan 10 yang merupakan Coal Fired Steam Power Plant dengan teknologi Ultra Super Critical (USC) terbaru dan paling efisien. (DIN/SL

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

EV Ngebut Saat Nataru! Konsumsi Listrik di SPKLU Melonjak 479%, Sinyal Perubahan Pola Mudik

Jakarta, situsenergi.com Tren kendaraan listrik (EV) kian terasa nyata saat libur panjang...

Gebyar Awal Tahun 2026, PLN Tawarkan Diskon 50% Tambah Daya Lewat PLN Mobile

Jakarta, situsenergi.com PT PLN (Persero) membuka awal tahun dengan insentif menarik bagi...

PLN Mobile Hadirkan AntreEV, Pengisian Mobil Listrik Lebih Lancar Saat Arus Balik Nataru

Jakarta, situsenergi.com PT PLN (Persero) terus memperkuat layanan pengisian kendaraan listrik pada...

Danantara Pacu Huntara Aceh Tamiang, PLN Pastikan Listrik Siap di 600 Unit Hunian

Jakarta, Situsenergi.com PT PLN (Persero) memperkuat dukungan percepatan pembangunan Rumah Hunian Danantara...