Home MIGAS Dukung Penemuan Cadangan Migas, Elnusa Selesaikan Survei Seismik Di Papua
MIGAS

Dukung Penemuan Cadangan Migas, Elnusa Selesaikan Survei Seismik Di Papua

Share
Share

Jakarta, Situsenergi.com

PT Elnusa Tbk melalui Divisi Upstream Services telah menyelesaikan pekerjaan Survei Seismik Laut di perairan Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya.

Direktur Operasi Elnusa Charles Harianto Lumbantobing menjelaskan survei seismik 3D South Walio Offshore di Wilayah Kerja ini dioperasikan oleh KKKS Petrogas (Island) Ltd. Dalam survei seismik ini ELSA menggunakan alat penerima gelombang seismik jenis Ocean Bottom Nodes (OBN), yang seluruhnya merupakan aset milik Elnusa.

Dengan selesainya survei seismik ini, Elnusa berhasil mencatatkan lebih dari 300.000 jam kerja aman. Hal ini merupakan bukti komitmen seluruh pekerja Elnusa dalam penerapan aspek HSSE dengan tepat.

“Saya sangat mengapresiasi kinerja dari seluruh Perwira Elnusa yang terlibat pada proyek survei seismik 3D South Walio Offshore ini. Berikutnya ada beberapa prospek pekerjaan survei seismik laut di wilayah Indonesia lainnya yang akan dikerjakan oleh Elnusa di sisa tahun 2023 ini maupun menuju tahun 2024,” kata Charles dalam keterangannya, Jumat (25/8/2023).

Sementara itu Fahzul MH Siregar, Kepala Proyek dari Elnusa mengatakan bahwa perusahaan memiliki kemampuan yang terintegrasi untuk setiap pekerjaan dari semua tahapan seismik, mulai dari akuisisi data, processing data, sampai analisa data lebih lanjut. Baik itu kegiatan seismik di onshore maupun offshore.

Elnusa mengerjakan seluruh proses survei dengan landasan Operation Excellence melalui penerapan standar Health, Safety, Security, and Environment (HSSE) sesuai standar yang berlaku.

Survei seismik sendiri merupakan salah satu kompetensi andalan Elnusa sebagai tahapan eksplorasi sumber migas yang didasarkan pada pengukuran respon gelombang yang diarahkan ke dalam tanah. Selanjutnya dalam rangkaian survei ini akan diketahui data lapisan bawah tanah dan mendapatkan titik migas yang paling potensial.

PIS

“Kami ucapkan syukur kepada Tuhan atas seluruh perlindunganNya kepada seluruh pekerja kami selama bekerja hingga akhirnya pekerjaan survei seismik ini selesai 100%. Kami harap semua kerja keras kami dapat memberikan kontribusi positif untuk penemuan cadangan migas nasional,” ujar Fahzul. (DIN/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Pertamina Ungkap Langkah Konservasi di COP30, Targetkan Dampak Lingkungan yang Lebih Besar

Belem Brasil, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) kembali mencuri perhatian di COP30 Brasil...

Pertamina Berbagi Bikin 6.000 Motoris Sumringah: Oli Gratis & Layanan Spesial di 44 Kota

Jakarta, Situsenergi.com Ribuan motoris akhirnya tersenyum lebar lewat program Pertamina Berbagi. Di...

Pertamina Pamer Kinerja Kinclong 2025, Pendapatan Tembus USD 68 Miliar!

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) kembali menunjukkan taringnya di tengah gejolak ekonomi...

SMEXPO Pertamina Meledak di Blok M Hub, Transaksi UMKM Langsung Tembus Rp1,2 Miliar

Jakarta, situsenergi.com Gelaran Pertamina SMEXPO 2025 langsung memanaskan Blok M Hub. Selama...