Home LISTRIK DPR: Subsidi Listrik dan LPG 3 Kg Tidak Tepat Sasaran
LISTRIK

DPR: Subsidi Listrik dan LPG 3 Kg Tidak Tepat Sasaran

Share
DPR: Subsidi Listrik dan LPG 3 Kg Tidak Tepat Sasaran
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR-RI, Said Abdullah menyebut, pemberian subsidi listrik dengan kapasitas 450 Volt Ampere (VA) oleh pemerintah tidak tepat sasaran. Program tersebut menurutnya lebih dinikmati kelompok masyarakat mampu dibanding miskin.

“Program subsidi listrik dengan kapasitas 450 Volt Ampere dinikmati masyarakat mampu, pemerintah diminta mengevaluasi,” kata Said Abdullah, Kamis (1/7/2021).

Selain program subsidi listrik, kata Said, program subsidi LPG 3 kilogram (kg) juga masih belum tepat sasaran. Lagi-lagi, ia menilai, mayoritas penerima manfaat program tersebut juga didominasi kelompok ekonomi mampu.

Berdasarkan catatannya, sebesar 30 persen rumah tangga dengan kondisi sosial ekonomi rendah hanya menikmati 22 persen dari subsidi tabung LPG 3 kilogram.

“Kita tidak ingin masyarakat miskin dan rentan yang masuk kelompok 40 persen ekonomi terbawah hanya menikmati 26 persen subsidi listrik,” ujarnya.

Untuk itu, Said berharap, pemerintah segera melakukan evaluasi dan pengawasan jalannya berbagai program subsidi agar lebih tepat sasaran.

“Dengan begitu, belanja pemerintah berkontribusi nyata untuk mengatasi berbagai persoalan ekonomi yang muncul akibat dampak pandemi Covid-19,” pungkasnya. (SNU/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

PLTP Lahendong Jadi Andalan Listrik Bersih Sulutgo, Suplai 18% Beban Puncak

Sulut, situsenergi.com PLTP Lahendong terus menunjukkan perannya sebagai tulang punggung energi bersih...

PLN Gaspol Perkuat Jalan ke Pasar Karbon Global Lewat Investasi Transisi Energi

Jakarta, situsenergi.com PT PLN (Persero) kembali tancap gas memperkuat posisi Indonesia di...

PLN–ESDM Genjot Pemerataan Listrik, 100 Rumah Prasejahtera di Fakfak Akhirnya Terang

Fakfak, Situsenergi.com Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) kembali digulirkan Kementerian ESDM...

PLN Tebar Akses Listrik Baru di Konawe, Program LUTD Bawa Harapan bagi Warga Prasejahtera

Konawe, situsenergi.com PLN kembali menunjukkan komitmennya menghadirkan energi berkeadilan lewat program Light...