Home ENERGI Demi Tercapainya Transisi Energi, ESDM Siap Sukseskan Presidensi G20
ENERGI

Demi Tercapainya Transisi Energi, ESDM Siap Sukseskan Presidensi G20

Share
Demi Tercapainya Transisi Energi, ESDM Siap Sukseskan Presidensi G20
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Kementerian ESDM komitmen penuh untuk menyukseskan gelaran Presidensi G20 yang akan dilaksanakan di Indonesia melalui forum-forum strategis dengan pembahasan terkait transisi energi. Dijelaskan Presidensi G20 menjadi momentum yang sangat penting bagi pemerintah Indonesia untuk menyamakan langkah dan gagasan dengan negara-negara anggota G20 terkait upaya nyata mewujudkan transisi energi dari fosil ke sumber energi yang berkelanjutan.

“G20 adalah kesempatan langka bagi Indonesia, untuk itu marilah kita semua bersama menyukseskan forum G20 2022. Kami mohon dukungannya dari Kementerian dan Lembaga terkait untuk untuk menyukseskan pilar transisi energi yang akan kita usung dalam forum itu,” ujar Menteri ESDM, Arifin Tasrif dalam sambutannya pada acara Peluncuran Transisi Energi G20 secara virtual, Kamis (10/2/2022).

Arifin berharap forum-forum diskusi yang dilaksanakan oleh petinggi dari masing-masing negara pada Presidensi G20 diharapkan dapat menghasilkan kesepakatan yang konkrit dan nyata agar upaya mewujudkan energi bersih dan berkelanjutan bisa diimplementasikan secara bersama. Dengan begitu lingkungan dan alam akan tetap terjaga. Di sisi lain kebutuhan energi oleh masyarakat dunia juga tetap bisa terpenuhi tanpa harus merusak alam.

“Dengan tiga pilar yang akan kita usung dalam Presidensi G20 itu, kita harap bisa menghasilkan langkah yang konkrit untuk perkuat transisi energi global serta berkeadilan dalam konteks pemulihan yang berkelanjutan,” lanjut Arifin.

Dijelaskannya dalam konteks dalam negeri, Pemerintah telah menargetkan penurunan emisi karbon pada tahun 2030 sebesar 29 persen dengan upaya sendiri dan 41 persen dengan bantuan internasional. Untuk mencapai target itu, pemerintah tidak dapat bekerja sendiri, melainkan harus ada dukungan semua pihak.

“Sektor energi memegang peran sentral di Indonesia dalam upaya mencapai target net zero emission (NZE) di tahun 2060. Kita mohon dukungan semua pihak demi tercapainya target itu,” pungkas dia. (DIN/rif)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

PNBP ESDM Tembus Rp138,37 T di 2025, Bahlil: Harga Turun Bukan Halangan

Jakarta, situsenergi.com Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat kinerja positif...

Hub Biomassa Tasikmalaya–Ciamis Diresmikan, Perkuat Ketahanan Energi Lokal

Jakarta, situsenergi.com Direktur Bioenergi PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) Hokkop...

Kado Tahun Baru! Harga Pertamax Turun, Ini Daftar Lengkap BBM Pertamina

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) membuka awal 2026 dengan menurunkan harga bahan...

PLTS Percontohan Diluncurkan Di Pulau Sembur

Batam, Situsenergi.com Kementerian Koperasi bersama Pertamina melalui Pertamina NRE meluncurkan Pembangkit Listrik...