Home ENERGI Pemerintah Jamin Pelanggan RTM 900 VA Tetap Disubsidi
ENERGI

Pemerintah Jamin Pelanggan RTM 900 VA Tetap Disubsidi

Share
Share

Jakarta, situsenergy.com

Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Rida Mulyana, menegaskan bahwa pemerintah tetap menjamin golongan pelanggan Rumah Tangga Mampu (RTM) 900 volt ampere (VA) akan mendapat subsidi.

Hal tersebut dikemukakan Rida Mulaya di Jakarta, Sabtu (22/6) menanggapi pertanyaan wartawan terkait dengan adanya penurunan alokasi anggara listrik dari Rp 59,32 triliun pada 2019 menjadi Rp 58,62 triliun pada 2020.

Mengacu pada hasil rapat anggaran Kementerian ESDM dengan Komisi VII DPR RI bahwa untuk pelanggan golongan 900 VA masih menikmati subsidi. “Kemarin, terakhir diketok itu pelanggan RTM 900 VA seharusnya ikut tarif listrik tidak tetap (tariff adjustment), tapi diputuskan masih mendapat subsidi,” kata Rida Mulyana.

Menurtnya, keputusan tersebut diambil karena jika pelanggan 900 VA dicabut maka dikhawatirkan akan mengurangi daya beli masyarakat. Selain itu, kata dia, jika subsidi tersebut dicabut maka hanya sedikit berdampak untuk mengurangi anggaran.

Kementerian ESDM memkerkirakan jika pengurangan anggaran subsidi pelanggan 900 VA mengikuti aturan tariff adjustment sekitar Rp 600 miliar sampai Rp 700 miliar.

Rida menjelaskan, berdasarkan data Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K), saat ini terdapat 25 juta keluarga golongan pelanggan listrik RTM 900 VA. Namun, jumlah pelanggan RTM 900 VA akan berkurang seiring dengan semakin meningkatnya kesejahteraan masyarakat. (Mul)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

PNBP ESDM Tembus Rp138,37 T di 2025, Bahlil: Harga Turun Bukan Halangan

Jakarta, situsenergi.com Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat kinerja positif...

Hub Biomassa Tasikmalaya–Ciamis Diresmikan, Perkuat Ketahanan Energi Lokal

Jakarta, situsenergi.com Direktur Bioenergi PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) Hokkop...

Kado Tahun Baru! Harga Pertamax Turun, Ini Daftar Lengkap BBM Pertamina

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) membuka awal 2026 dengan menurunkan harga bahan...

PLTS Percontohan Diluncurkan Di Pulau Sembur

Batam, Situsenergi.com Kementerian Koperasi bersama Pertamina melalui Pertamina NRE meluncurkan Pembangkit Listrik...