Home ENERGI Gelar Donor Darah, Pertamina MOR I Hasilkan 133 Kantong Darah
ENERGI

Gelar Donor Darah, Pertamina MOR I Hasilkan 133 Kantong Darah

Share
Share

Medan, Situsenergy.com

Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) I melalui Medical Area Sumbagut, Rabu (12/12) melaksanakan kegiatan donor darah di Gedung Serbaguna Kantor Pertamina Medan Jl. K.L Yos Sudarso No.8-10 Medan.

Kegiatan donor darah ini berlangsung di Gedung Serbaguna Kantor Marketing Operation Region I Medan dan dihadiri oleh General Manager Marketing Operation Region (MOR) I, Agustinus Santanu Basuki dan TIM Manajemen MOR I beserta seluruh peserta donor darah yang berjumlah 178 orang.

Dalam sambutan pembukaannya, Agustinus Santanu mengungkapkan bahwa PT Pertamina (Persero) memiliki komitmen yang tinggi untuk kesehatan di lingkungan kerja, termasuk dengan melakukan donor darah. Pertamina tercatat sebagai salah satu pendonor terbesar untuk PMI Medan, baik dari kantor region maupun dari unit operasi di Belawan yang rutin melakukan donor darah tiga bulan sekali.

“Masih banyak unit layanan kesehatan di Indonesia yang kesulitan untuk memenuhi kebutuhan darah di Indonesia sebanyak 5,1 juta kantong, sedangkan yang terpenuhi baru 4,3 juta kantong, sehingga pekerja Pertamina bisa memberikan pertolongan dengan memberikan darahnya melalui kegiatan donor darah. Kita sehat, mereka (penerima donor) selamat,” kata Santanu.

Santanu juga menghimbau kepada seluruh pekerja agar menjaga kesehatannya dan mengharapkan untuk kegiatan donor darah ini dilakukan secara rutin dilakukan di lokasi kerja. Dengan donor darah, badan lebih ringan karena sel-sel berganti sehingga badan menjadi lebih fit dan sehat.

PT Pertamina MOR I melalui Medical Area Sumbagut telah mengumpulkan sebanyak 133 kantong darah dari jumlah calon pendonor 178 orang yang berasal dari keluarga besar Pertamina yang terdiri dari pekerja dan mitra kerja. Untuk kegiatan donor darah ini bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Medan.

“Semoga kegiatan donor ini bisa menjadi berkah untuk kita dan perusahaan, PMI, serta para penerima donor,” tutup Santanu.(adi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

JDS Sukses Lahirkan SDM Unggul Di Sektor Migas, Pertamina Beri Apresiasi

Jakarta, situsenergi.com Jakarta Drilling Society (JDS) sebagai organisasi non-profit ini terus memfasilitasi...

PDSI Genjot Daya Saing dengan Transformasi Knowledge Management yang Lebih Agresif

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) terus tancap gas memperkuat...

SubGyro PDSI Bikin Kejutan, Inovasi Keamanan Rig Sabat Gold Award di Taipei

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) kembali jadi sorotan setelah...

Medco Power Resmi Operasikan Pembangkit Listrik Rendah Emisi di Batam

Jakarta, situsenergi.com Langkah nyata menuju energi bersih terus dilakukan PT Medco Energi...