Home MIGAS Akhirnya Hari Ini Nicke Widyawati Dirut Pertamina Diganti Dengan Simon Mantiri
MIGAS

Akhirnya Hari Ini Nicke Widyawati Dirut Pertamina Diganti Dengan Simon Mantiri

Share
Akhirnya Hari Ini Nicke Widyawati Dirut Pertamina Diganti Dengan Simon Mantiri
Share

Jakarta, situsenergi.com

Kementrian BUMN, pada Senin (04/11) hari ini menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).

Dalam RUPSLB tersebut Kementerian BUMN disebut mengangkat Simon Aloysius Mantiri sebagai Direktur Utama PT Pertamina (Persero) menggantikan Nicke Widyawati. Sedangkan Emma Sri Martini kembali ditetapkan sebagai Direktur Keuangan Pertamina

Saat ini, Simon masih menjabat sebagai Komisaris Utama Pertamina, berdasarkan Keputusan (SK) Menteri BUMN Nomor SK-128/MBU/06/2024 per 10 Juni 2024.

Sekalipun belum genap setahun dia berkarier di Pertamina, Pria kelahiran Tomohon, Sulawesi Utara, bukan lah orang baru di industri Tanah Air. Tercatat, Simon pernah menjabat sebagai Personal Assistant CEO hingga Direktur di PT Nusantara Energi.

Sementara posisi Komisaris Utama Pertamina akan diisi oleh Mochamad Irawan, yang akan didampingi oleh Dony Oskaria Wakomut dan Raden Adjeng Sondaryani sebagai Komisaris independen.(SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Pertamina Ungkap Langkah Konservasi di COP30, Targetkan Dampak Lingkungan yang Lebih Besar

Belem Brasil, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) kembali mencuri perhatian di COP30 Brasil...

Pertamina Berbagi Bikin 6.000 Motoris Sumringah: Oli Gratis & Layanan Spesial di 44 Kota

Jakarta, Situsenergi.com Ribuan motoris akhirnya tersenyum lebar lewat program Pertamina Berbagi. Di...

Pertamina Pamer Kinerja Kinclong 2025, Pendapatan Tembus USD 68 Miliar!

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) kembali menunjukkan taringnya di tengah gejolak ekonomi...

SMEXPO Pertamina Meledak di Blok M Hub, Transaksi UMKM Langsung Tembus Rp1,2 Miliar

Jakarta, situsenergi.com Gelaran Pertamina SMEXPO 2025 langsung memanaskan Blok M Hub. Selama...