Home MIGAS Nol Kecelakaan, Pertamina Drilling Raih Penghargaan Dari Kemenaker RI
MIGAS

Nol Kecelakaan, Pertamina Drilling Raih Penghargaan Dari Kemenaker RI

Share
Share

Jakarta, situsenergi.com

PT Pertamina Drilling Services Indonesia (Pertamina Drilling), afiliasi PT Pertamina Hulu Energi (PHE) selaku Subholding Upstream Pertamina menerima penghargaan dari Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker RI) lantaran mampu menjalankan kinerja dengan catatan zero accident.

Penghargaan Kecelakaan Nihil (Zero Accident Award) diberikan atas prestasinya dalam melaksanakan program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sehingga mencapai 37.397.824 jam kerja orang tanpa kecelakaan kerja, terhitung sejak tanggal 01 Januari 2021 hingga 31 Desember 2023.

Direktur Utama Pertamina Drilling, Avep Disasmita bersyukur karena mendapatkan penghargaan tersebut. Menurutnya penghargaan ini merupakan buah dari kerja keras dan upaya kita dalam menjaga keselamatan di lokasi kerja.

“Memiliki program ‘Salam Lima Jari’ yang merupakan upaya Pertamina Drilling dalam meningkatkan safety awareness di lingkungan kerja,” kata Avep dalam keterangannya, Jumat (13/9/2024).

Pertamina Drilling selalu menekankan untuk terus meningkatkan budaya keselamatan dalam bekerja, baik itu di lapangan, maupun di kantor. Dengan menerapkan HSSE Golden Rules dan CLSR Pertamina dan Salam Lima Jari mulai dari level bawah hingga manajemen untuk menjalankan budaya HSSE yang generative.

“Penerapan aspek-aspek safety dilakukan secara nyata dalam setiap kegiatan operasional perusahaan, Pertamina Drilling mengutamakan keselamatan dan kesehatan kerja merupakan suatu bentuk tanggung jawab utama dalam menunjang akselerasi kinerja perusahaan,” pungkas Avep. (DIN/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Pertamina Grand Prix of Indonesia Angkat Citra Lombok di Mata Dunia

Lombok, situsenergi.com Kesuksesan penyelenggaraan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025 kembali menjadi...

Dirut Pertamina Tinjau Paddock VR46 Racing Team di Ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025

Lombok, situsenergi.com Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri melakukan kunjungan...

Mahasiswa Berprestasi PGTC Pertamina Rasakan Pengalaman Berharga Menyaksikan MotoGP Mandalika

Lombok, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) memberikan kesempatan istimewa kepada para mahasiswa berprestasi...

Pertamina Grand Prix2025 Dongkrak Ekonomi Warga, Warung Lokal Kebanjiran Pembeli

Lombok, situsenergi.com Hadirnya Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025 membawa berkah bagi...