Home ENERGI Harum Energy Terus Jajaki Peluang Akuisisi Perusahaan Tambang
ENERGI

Harum Energy Terus Jajaki Peluang Akuisisi Perusahaan Tambang

Share
Share

Jakarta, situsenergi.com

PT Harum Energy Tbk menegaskan masih mencari peluang untuk menambah kapasitas produksi nikel di tahun ini dengan cara mengakuisisi beberapa tambang potensial.

Direktur Utama Harum Energy, Ray Antonio Gunara menyatakan pihaknya masih melakukan penjajakan dengan produsen nikel di Indonesia yang bisa diakuisisi. Sejauh ini perseroan baru bisa mengakuisisi 51 persen saham PT Infei Metal Industry (IMI) yang dimiliki oleh Central Halmahera Holding Pte. Ltd (CHHP).

Akuisisi saham IMI dari CHHP ini dilakukan oleh anak usaha perseroan yaitu PT Tanito Harum Nickel (THN) dan PT Harum Nickel Perkasa (HNP).

“Saat ini belum ada target yang dapat kita identifikasi namun kita akan terus menjajaki peluang akuisisi tambang – tambang lain khususnya nikel,” kata Ray dalam publik ekspos usai menggelar RUPST di Jakarta, Jumat (7/6/2024).

Dijelaskan bahwa akuisisi tambang khususnya nikel menjadi salah satu aspirasi dari pemegang saham yang akan terus diupayakan oleh manajemen. Menurutnya akuisisi menjadi salah satu jalan pintas untuk memaksimalkan produksi dan meningkatkan pengolahan melalui smelter yang dimiliki perseroan.

Terkait dengan isu penambahan porsi saham IMI, Ray menjelaskan bahwa hingga saat ini belum ada rencana penambahan porsi kepemilikan saham perseroan terhadap IMI.

“Saat ini perseroan belum memiliki rencana menambah kepemilikannya lebih lanjut tetapi kedepan kita akan berupaya untuk memperluas sumber daya nikel yang kita,” ucap Ray. (DIN/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

JDS Sukses Lahirkan SDM Unggul Di Sektor Migas, Pertamina Beri Apresiasi

Jakarta, situsenergi.com Jakarta Drilling Society (JDS) sebagai organisasi non-profit ini terus memfasilitasi...

PDSI Genjot Daya Saing dengan Transformasi Knowledge Management yang Lebih Agresif

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) terus tancap gas memperkuat...

SubGyro PDSI Bikin Kejutan, Inovasi Keamanan Rig Sabat Gold Award di Taipei

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) kembali jadi sorotan setelah...

Medco Power Resmi Operasikan Pembangkit Listrik Rendah Emisi di Batam

Jakarta, situsenergi.com Langkah nyata menuju energi bersih terus dilakukan PT Medco Energi...