Home ENERGI Perusahaan BUMN Ini Dipercaya Kerjakan PLTMG Di NTB dan Maluku Utara
ENERGI

Perusahaan BUMN Ini Dipercaya Kerjakan PLTMG Di NTB dan Maluku Utara

Share
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Perusahaan BUMN, PT Adhi Karya (Persero) Tbk menandatangani 2 kontrak baru pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) di Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Tobelo, Maluku Utara.Direktur Utama Adhi Karya, Entus Asnawi Mukhson menjelaskan dalam proyek ini perseroan mendapatkan porsi kontrak senilai Rp701,1 miliar milik dari PT PLN (Persero). Dalam pembangunannya Adhi Karya menggandeng salah satu perusahaan asal Korea Selatan, Korea Electric Power Corporation Engineering & Construction Company, Inc. (KEPCO) dengan membentuk konsorsium dengan skema kerjasama operasi (KSO) untuk PLTMG Tobelo 30 MW sebesar 52,8% porsi Adhi Karya dan 47,2% porsi KEPCO.

“Untuk Proyek PLTMG Sumbawa 30 MW porsi Adhi Karya 50,1% dan porsi KEPCO 49,9%. Rencana pembangunannya akan dimulai pada akhir tahun 2023,” ujar Entus dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (14/11/2023).

Kerjasama proyek ini juga selaras dengan arahan dari Kementerian ESDM untuk mengurangi pembangkit listrik berbahan bakar batubara. Keberadaan PLTMG ini menjadi agar Indonesia tidak terlalu bergantung dengan sumber energi berbasis fosil. Pembangunan PLTMG ini juga sekaligus menjadi bagian dari upaya transisi energi. Menurutnya penggunaan gas perlu diperluas demi mengurangi produksi CO2 dan memastikan prinsip environmental sustainability bagi generasi mendatang.

PIS

“Proyek ini menjadi salah satu alternatif dari pengurangan emisi yaitu dengan membuat pembangkit listrik berbahan bakar gas,” pungkas Entus. (DIN/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

RMK Energy dan Medco Bersinergi Bangun Hauling Road, Distribusi Batubara Lebih Lancar

Jakarta, Situsenergi.com PT RMK Energy Tbk melalui anak usahanya, PT Royaltama Mulia...

Ratna Juwita Soroti Banyak PR di Kementerian ESDM, dari Kilang Minyak hingga Energi Hijau

Jakarta, situsenergi.com Anggota Komisi VII DPR RI, Ratna Juwita Sari, menilai kinerja...

Pertamina Raih Juara Pertama Badan Publik Terinovatif di Information Transparency Award 2025

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) berhasil meraih Juara Pertama kategori Badan Publik...

Medco Energi Genjot Efisiensi dan Turunkan Emisi Lewat Optimasi Gas

Jakarta, situsenergi.com PT Medco Energi Internasional Tbk terus memperkuat langkah menuju energi...