Home ENERGI Optimalkan Layanan, Elnusa Aktif Gelar Sosialisasi VMS dan CSMS
ENERGI

Optimalkan Layanan, Elnusa Aktif Gelar Sosialisasi VMS dan CSMS

Share
Optimalkan Layanan, Elnusa Aktif Gelar Sosialisasi VMS dan CSMS
Share

Jakarta, Situsenergi.com

PT Elnusa Tbk melakukan rangkaian sosialisasi secara langsung kepada mitra kerja di Pekan Baru, Riau beberapa waktu lalu dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Rangkaian sosialisasi tersebut berupa coaching validasi registrasi mitra kerja melalui aplikasi Vendor Management System (VMS) dan penyampaian penerapan Contractor Safety Management System (CSMS) Elnusa untuk mitra kerja yang sudah terdaftar di area kegiatan operasi Pekan baru dan Duri.

Kolaborasi yang diinisiasi oleh fungsi HSSE dan Supply Chain Management Elnusa ini melibatkan 34 mitra kerja lokal di Duri, Rokan Hilir, dan Pekanbaru. Guna memastikan standar dan kriteria CSMS Elnusa dapat dimengerti dan dipahami oleh mitra kerja yang akan maupun yang telah berkerjasama dengan Elnusa, mitra kerja yang hadir dilibatkan secara aktif juga diberikan kesempatan untuk berinteraksi bertanya mengenai VMS dan CSMS. 

Selain itu, melalui kegiatan ini, Elnusa juga berkesempatan untuk memastikan kapabilitas mitra kerja, dokumen administrasi, serta pengelompokan mitra kerja yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan dengan dilakukannya agenda site visit ke 36 Mitra Kerja yang berada diwilayah Duri dan Pekanbaru. 

Direktur SDM & Umum Elnusa, Tenny Elfrida menyampaikan, untuk membangun lingkungan bisnis yang sehat serta berkelanjutan, Elnusa terus berupaya bersinergi dengan berbagai pihak salah satunya dengan mitra kerja. “Tantangan industri jasa migas ke depan akan semakin besar, sehingga selain upaya meningkatkan kapabilitas SDM diperusahaan, pemilihan mitra kerja yang tepat juga akan menjadi salah satu ikhtiar baik dalam merespon tantangan tersebut,” katanya.

Melalui kegiatan itu dia berharap dapat memberi makna serta nilai untuk pertumbuhan ekonomi di wilayah setempat atas pelibatan mitra kerja lokal yang tengah dijaring melalui kegiatan ini. Tidak hanya itu, melalui kegiatan tersebut pihaknya juga ingin memastikan dukungan yang diberikan kepada mitra kerja sesuai dengan kompetensi serta kualitas yang disesuaikan atas kebutuhan perusahaan.

“Atas harapan tersebut, kami selalu mengutamakan aspek keselamatan, untuk itu Tim Elnusa yang ditugaskan dalam kegiatan ini juga melakukan kunjungan secara langsung dan memastikan mitra kerja yang nantinya akan digandeng tidak hanya paham namun juga menerapkan serta menjadikan aspek keselamatan sebagai budaya kerja,” sambungnya.

Agenda kunjungan ke mitra kerja ini dilakukan sebagai bagian dari misi perusahaan untuk memberdayakan mitra kerja lokal dalam mendukung kegiatan operasional perusahaan di wilayah Duri. Adapun mengenai penerapan CSMS di Elnusa memiliki beberapa tujuan penting yakni memastikan mitra kerja dapat melaksanakan pekerjaan sesuai standar di Elnusa dengan kriteria terkait keselamatan, kesehatan kerja dan lindungan lingkungan dengan melakukan evaluasi pada penerapan CSMS Full Cycle. 

“Selain sebagai upaya pencegahan terjadinya kecelakaan kerja, pemilihan mitra kerja serta alat yang sesuai standar dengan kriteria yang ditetapkan ini, kami yakini ke depan dapat meningkatkan kinerja perseroan serta HSSE di lingkungan Elnusa, yang pada akhirnya mampu mendukung Pertamina dalam pemenuhan target pemerintah pada peningkatan produksi minyak 1 Juta Barel per day dan gas bumi 12 miliar standar kaki kubik per hari (MMscfd) pada 2030 mendatang,” kata Tenny.(DIN/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

JDS Sukses Lahirkan SDM Unggul Di Sektor Migas, Pertamina Beri Apresiasi

Jakarta, situsenergi.com Jakarta Drilling Society (JDS) sebagai organisasi non-profit ini terus memfasilitasi...

PDSI Genjot Daya Saing dengan Transformasi Knowledge Management yang Lebih Agresif

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) terus tancap gas memperkuat...

SubGyro PDSI Bikin Kejutan, Inovasi Keamanan Rig Sabat Gold Award di Taipei

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) kembali jadi sorotan setelah...

Medco Power Resmi Operasikan Pembangkit Listrik Rendah Emisi di Batam

Jakarta, situsenergi.com Langkah nyata menuju energi bersih terus dilakukan PT Medco Energi...