Home ENERGI BI : Krisis Energi Picu Kenaikan Inflasi Sejumlah Negara
ENERGI

BI : Krisis Energi Picu Kenaikan Inflasi Sejumlah Negara

Share
Share

Jakarta, Situsenergi.com

Naiknya inflasi di berbagai negara di Eropa dan beberapa negara berkembang lainnya diperkirakan hanya berlaku sementara. Hal ini terjadi akibat terjadi ketidakseimbangan antara pasokan dan permintaan berbagai kebutuhan seperti energi dan beberapa komoditas yang diakibatkan oleh cuaca.

Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo, mengatakan bahwa terganggunya pasokan berbagai komoditas di pasar global adalah akibat dari wabah Covid-19 varian Delta yang menyerang di beberapa negara tersebut. Hal itu menimbulkan mobilitas barang dan orang menjadi sangat terbatas. Selain itu juga diakibatkan oleh kondisi cuaca yang tidak bersahabat sehingga jumlah produksi tidak sebanding dengan angka kebutuhan, terutama untuk energi.

“Gangguan mata rantai global terjadi karena delta varian yang kemudian ada gangguan mobilitas yang menyebabkan transformasi kapal antar negara terganggu sehingga mata rantai global juga berpengaruh pada pasokan di tengah peningkatan permintaan,” kata Perry dalam konferensi pers virtual, Selasa (19/10/2021).

Sementara itu Deputi Gubernur BI, Dody Budi Waluyo, membenarkan bahwa kenaikan inflasi di sejumlah negara itu adalah dampak dari naiknya kebutuhan energi dan beberapa komoditas lainnya di tengah pasokan yang berkurang.

“Namun dalam pertemuan IMF/World Bank Annual Meeting bersama G20 menyatakan bahwa semua negara sepakat kejadian ini hanya akan berlangsung singkat atau tidak permanen. Diyakini inflasi tersebut akan kembali turun pada periode dimana pasokan energi dan komoditas strategis lainnya kembali pulih seiring dengan membaiknya cuaca,” paparnya.

“Semua sepakat ini adalah kondisi temporer dan mungkin kalau dari waktunya akan sampai pada mid 2022. Artinya kondisi suplai demand terjadi missmatch ini bisa lebih dari tahun 2021, tapi tekanan tidak sampai akibatkan inflasi secara permanen,” kata dia. (DIN/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

JDS Sukses Lahirkan SDM Unggul Di Sektor Migas, Pertamina Beri Apresiasi

Jakarta, situsenergi.com Jakarta Drilling Society (JDS) sebagai organisasi non-profit ini terus memfasilitasi...

PDSI Genjot Daya Saing dengan Transformasi Knowledge Management yang Lebih Agresif

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) terus tancap gas memperkuat...

SubGyro PDSI Bikin Kejutan, Inovasi Keamanan Rig Sabat Gold Award di Taipei

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) kembali jadi sorotan setelah...

Medco Power Resmi Operasikan Pembangkit Listrik Rendah Emisi di Batam

Jakarta, situsenergi.com Langkah nyata menuju energi bersih terus dilakukan PT Medco Energi...