Home ENERGI Akuisisi Vale, Inalum Siapkan Dana US$ 500 Juta
ENERGI

Akuisisi Vale, Inalum Siapkan Dana US$ 500 Juta

Share
Share

Jakarta, situsnergy.com

PT Inalum (persero) menyatakan siap melaksanakan tugas untuk mengakuisisi 20% saham PT Vale Indonesia Tbk dalam program divestasi. Untuk itu, perusahaan telah menyiapkan dana sebesar US$ 500 juta.

Pelaksana Tugas Direktur Utama Inalum Ogi Prasto mengatakan anggaran untuk mengakuisisi itu berasal dari penerbitan surat utang global pada 2018 senilai US$ 4 miliar. Surat utang tersebut diterbitkan untuk mengakuisisi 51% saham PT Freeport Indonesia senilai US$ 3,85 miliar. “Kira-kira US$500 juta untuk 20% itu. Pakai anggaran 2020,” kata Ogi.

Dia mengatakan, ada sejumlah tahapan dalam proses akuisisi Vale, pertama Perjanjian Pendahuluan yang telah dilakukan pada pada 11 Oktober lalu antara Vale Indonesia, Vale Canada Limited (VCL) dan Sumitomo Metal Mining (SMM).

Kemudian tahapan berikutnya merampungkan dokumen sales purchase agreement, share holders agreement, dan off taker agreement. “Jadi ada Conditional Sale and Purchase Agreement (CSPA) dulu, diharapkan Desember pertengahan selesai. Realisasi semua paling lambat Juni tahun depan lah,” ujarnya

Sebelunya, pada Oktober lalu pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menugaskan PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum) untuk membeli 20% saham PT Vale Indonesia Tbk. Setelah ini, Inalum mendapat kewenangan untuk menyelesaikan proses akuisisi saham milik perusahaan asal Brasil tersebut. Hal serupa sebelumnya telah dilakukan dengan mengakuisisi saham Freeport Indonesia.(ert/acb)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

PNBP ESDM Tembus Rp138,37 T di 2025, Bahlil: Harga Turun Bukan Halangan

Jakarta, situsenergi.com Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat kinerja positif...

Hub Biomassa Tasikmalaya–Ciamis Diresmikan, Perkuat Ketahanan Energi Lokal

Jakarta, situsenergi.com Direktur Bioenergi PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) Hokkop...

Kado Tahun Baru! Harga Pertamax Turun, Ini Daftar Lengkap BBM Pertamina

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) membuka awal 2026 dengan menurunkan harga bahan...

PLTS Percontohan Diluncurkan Di Pulau Sembur

Batam, Situsenergi.com Kementerian Koperasi bersama Pertamina melalui Pertamina NRE meluncurkan Pembangkit Listrik...