Home MIGAS AJP 2025 Penuh Haru! Pertamina Umumkan 25 Pemenang Nasional di Tengah Doa untuk Indonesia
MIGAS

AJP 2025 Penuh Haru! Pertamina Umumkan 25 Pemenang Nasional di Tengah Doa untuk Indonesia

Share
AJP 2025 Penuh Haru! Pertamina Umumkan 25 Pemenang Nasional di Tengah Doa untuk Indonesia
Share

Jakarta, situsenergi.com

Pertamina menggelar malam puncak Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) 2025 dengan nuansa berbeda. Di tengah duka akibat banjir bandang dan longsor di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat, perusahaan energi pelat merah ini tetap mengumumkan 25 Pemenang Nasional serta Best of The Best secara sederhana, penuh empati, dan sarat doa di Grha Pertamina, Jumat malam (12/12/2025).

Tak hanya itu, Pertamina juga mengumumkan 239 juara tahap teritori dan 80 juara potensial dari 10 wilayah di seluruh Indonesia. Tema “Energizing Indonesia: Pray for Indonesia” menjadi pengikat suasana, sekaligus pengingat bahwa jurnalisme hadir bukan hanya membawa informasi, tetapi juga harapan.

Sorotan utama jatuh pada jurnalis Mhd Febrinanda Primada dari DAAI TV Medan. Lewat karya berjudul “Energi dari Balik Jeruji”, ia menyabet gelar Best of The Best AJP 2025. “Penghargaan ini sekaligus pelipur lara di tengah duka. Penuh syukur, namun hati kami tetap tertuju pada saudara-saudara di Sumatra. Semoga jurnalisme selalu menjadi cahaya kecil untuk saling menguatkan,” ujarnya.

Wakil Direktur Utama Pertamina Oki Muraza menegaskan, AJP bukan sekadar ajang lomba. Di tengah musibah, Pertamina memilih berdiri bersama masyarakat.

“Pertamina sangat berduka dan prihatin. Kami bersama pemerintah turun langsung membantu pemulihan di daerah terdampak dengan segala tantangan akses yang ada,” kata Oki.

Ia menambahkan, karya jurnalistik memiliki peran strategis dalam menyebarkan informasi valid dan membangun literasi publik.

“Rekan-rekan jurnalis menjadi andalan kami untuk menghadirkan kisah energi, kemanusiaan, keberpihakan, dan keadilan sosial,” tegasnya.

Ketua Dewan Juri AJP 2025 Prof Komaruddin Hidayat memastikan proses penjurian berjalan independen dan kredibel.

“Kami menilai secara komprehensif, dari logika naratif hingga kedalaman pesan. AJP bukan sekadar lomba, tetapi ruang kolaborasi menjaga keterbukaan informasi energi,” ujarnya.

Sepanjang 2025, AJP menghimpun 2.685 karya, meningkat dari tahun sebelumnya. Pada malam puncak, Pertamina juga menyalurkan bantuan bagi jurnalis terdampak bencana di Sumatra melalui organisasi kewartawanan setempat. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Elnusa Pecahkan Rekor Nasional, Teknologi CWD Terdalam Dorong Efisiensi Migas

Jakarta, situsenergi.com PT Elnusa Tbk kembali bikin industri migas melirik. Melalui Rig...

RFCC Complex Jadi Game Changer RDMP Balikpapan, BBM Euro 5 Siap Mengalir

Jakarta, situsenergi.com Modernisasi Kilang Balikpapan masuk fase krusial. Fasilitas Residual Fluid Catalytic...

Hilirisasi Batu Bara Digeber! Pertamina–MIND ID Siapkan DME Pengganti LPG Impor

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) dan Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

RDMP Balikpapan Dikebut! Proyek Rp123 T Jadi Tulang Punggung Energi Nasional

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) terus menggeber Proyek Refinery Development Master Plan...