Home MIGAS Direksi Pertamina Patra Niaga Turun ke Lapangan Pastikan Pelayanan SPBU Tetap Prima
MIGAS

Direksi Pertamina Patra Niaga Turun ke Lapangan Pastikan Pelayanan SPBU Tetap Prima

Share
Share

Jakarta, situsenergi.com

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, kembali turun langsung ke lapangan melalui program Pantau Bareng SPBU di SPBU 31.12802 MT Haryono, Jakarta, Jumat (17/10/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan pelayanan pelanggan di seluruh SPBU Pertamina berjalan optimal, dengan standar mutu yang konsisten di setiap wilayah operasional.

Dalam kunjungan tersebut, Mars Ega tidak hanya meninjau operasional SPBU, tetapi juga ikut melayani pelanggan dan berdialog dengan para operator. “Saya berkesempatan menjadi operator dan melayani pelanggan secara langsung. Kami ingin memastikan setiap konsumen merasakan pelayanan yang ramah dan nyaman. Kualitas BBM harus terjaga, fasilitas bersih, dan petugas di lapangan siap memberikan layanan terbaik,” kata Mars Ega.

Program Pantau Bareng SPBU menjadi bagian dari komitmen direksi dan seluruh pekerja Pertamina Patra Niaga untuk terus menjaga mutu produk, meningkatkan kualitas layanan, serta memastikan fasilitas SPBU selalu dalam kondisi baik. Kegiatan ini juga menjadi wadah komunikasi langsung antara manajemen dan pelanggan agar kebutuhan masyarakat dapat dipahami dengan lebih baik.

Respons positif datang dari para pengguna SPBU yang dikunjungi. Firgiawan, seorang pengemudi ojek daring, mengaku terkejut sekaligus senang bisa dilayani langsung oleh pihak Pertamina. “Saya lagi isi Pertamax Green, terus tiba-tiba ada pihak Pertamina datang dan nanya-nanya. So far sih aman, enggak ada kendala apa-apa,” ujarnya.

Hal serupa disampaikan Suherman, petugas Dinas Kebersihan DKI Jakarta yang juga sedang mengisi BBM di lokasi. “Saya isi Pertamax di sini sejak 2015. Pelayanannya selalu baik, fasilitasnya bersih, dan sejauh ini belum pernah ada keluhan,” ungkapnya.

Kegiatan Pantau SPBU dilakukan secara berkala di berbagai daerah. Melalui inisiatif ini, Pertamina Patra Niaga berupaya menjaga kepercayaan publik terhadap kualitas BBM, kebersihan fasilitas, serta keramahan pelayanan di SPBU Pertamina. Langkah ini sekaligus menjadi bentuk nyata tanggung jawab perusahaan dalam memastikan kepuasan pelanggan di seluruh Indonesia. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Elnusa Pecahkan Rekor Nasional, Teknologi CWD Terdalam Dorong Efisiensi Migas

Jakarta, situsenergi.com PT Elnusa Tbk kembali bikin industri migas melirik. Melalui Rig...

RFCC Complex Jadi Game Changer RDMP Balikpapan, BBM Euro 5 Siap Mengalir

Jakarta, situsenergi.com Modernisasi Kilang Balikpapan masuk fase krusial. Fasilitas Residual Fluid Catalytic...

Hilirisasi Batu Bara Digeber! Pertamina–MIND ID Siapkan DME Pengganti LPG Impor

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) dan Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

RDMP Balikpapan Dikebut! Proyek Rp123 T Jadi Tulang Punggung Energi Nasional

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) terus menggeber Proyek Refinery Development Master Plan...