Home MIGAS Motorist Pertamina Gercep Kirim BBM ke Para Pemudik yang Kehabisan Bensin di Tol
MIGAS

Motorist Pertamina Gercep Kirim BBM ke Para Pemudik yang Kehabisan Bensin di Tol

Share
Share

Jakarta, situsenergi.com

Sejumlah kendaraan mengalami mogok di ruas tol arah jakarta dalam arus balik lebaran Idulfitri 1445 H akibat kehabisan Bahan Bakar Minyak (BBM). Pertamina mencatat ada sekitar 187 kendaraan yang mengalami kehabisan bahan bakar dalam arus balik hingga Senin 15 April 2024.

“Bekerja sama dengan aparat terkait, tim motorist Pertamina gerak cepat langsung mengirimkan BBM ke lokasi mobil yang mogok,” kata Vice Presidenr Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso.

Tim motorist Pertamina selalu siaga selama 24 jam selama satuan tugas (satgas) Idulfitri aktif hingga 21 April mendatang sehingga kejadian seperti kendaraan kehabisan bahan bakar seperti ini bisa cepat ditanggulangi.

“Kami mengimbau pengguna kendaraan dapat mengisi bahan bakar sebelum melakukan perjalanan arus balik. SPBU Pertamina juga tersedia di hampir seluruh tempat peristirahatan jadi bisa singgah untuk isi BBM,” tambah Fadjar.

Pertamina Delivery Sevice (PDS) dapat diakses dengan menghubuni call center Pertamina 135. Masyarakat dapat menghubungi jika memiliki kendala terkait BBM dan LPG.(**)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Pertamina Siapkan 419 Insinyur Masa Depan, Gandeng ITB Hadapi Transisi Energi

Jakarta, situsenergi.com Pertamina tancap gas menyiapkan talenta teknik andal untuk menjawab tantangan...

Pertamina Tancap Gas Bangun UMKM Pangan Naik Kelas Lewat Pertapreneur Aggregator

Jakarta, Situsenergi.com PT Pertamina (Persero) semakin serius mendorong UMKM pangan lokal agar...

Proyek Kilang Balikpapan Bikin Ekonomi Lokal Ngebut, UMKM hingga 24 Ribu Tenaga Kerja Terserap

Jakarta, Situsenergi.com PT Pertamina (Persero) kembali menunjukkan dampak nyata proyek strategis nasional....

PGE Eksekusi PLTP Lumut Balai Unit 3, Tambah Pasokan Energi Bersih 55 MW

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) mulai mengeksekusi proyek Pembangkit...