Home MIGAS Pertamina: Penutupan SPBU Selama PPKM Darurat Itu Hoax!
MIGAS

Pertamina: Penutupan SPBU Selama PPKM Darurat Itu Hoax!

Share
Share

Jakarta, situsenergi.com

Selama Pemberlakuan Pembatasan Aktifitas Masyarakat (PPKM) Darurat berlaku, sejumlah hoax bermunculan di media sosial, teranyar kabar PT Pertamina (Persero) yang bakal menutup sementara SPBU mulai 12 – 17 Juli 2021.

Di medsos, sejumlah akun membagikan informasi dalam bentuk flyer yang menyebutkan bahwa SPBU Pertamina tutup sementara.

Informasi ini beredar di media sosial Facebook, Twitter hingga aplikasi berbagi pesan WhatsApp. Hingga malam hari ini, isu SPBU akan ditutup sementara ramai diperbincangkan.

Sementara itu, menanggapi isu penutupan sementara SPBU seperti yang beredar luas di medsos, dalam akun resminya, PT Pertamina membantah akan ada penutupan sementara SPBU.

Dalam pernyataannya itu, Pertamina memastikan SPBU Pertamina tetap beroperasi normal sesuai ketentuan yang berlaku dalam hal ini dalam menyikapi pandemi covid – 19.

“Info penutupan SPBU ini HOAX ya, Sobat, SPBU Pertamina tetap beroperasi normal, tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan,” bunyi akun resmi Pertamina, seperti dikutip, Sabtu (10/07/2021).

Pertamina, meminta seluruh masyarakat untuk selalu waspada dalam menyikapi informasi – informasi yang beredar luas di medsos dengan selalu mengecek kebenarannya di media sosial Pertamina maupun lainnya.

“Selalu waspada terhadap semua info yang mengatasnamakan Pertamina. Sobat bisa langsung cek ke media sosial kami atau hubungi 135,” tegas Pertamina. (SA/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Elnusa Pecahkan Rekor Nasional, Teknologi CWD Terdalam Dorong Efisiensi Migas

Jakarta, situsenergi.com PT Elnusa Tbk kembali bikin industri migas melirik. Melalui Rig...

RFCC Complex Jadi Game Changer RDMP Balikpapan, BBM Euro 5 Siap Mengalir

Jakarta, situsenergi.com Modernisasi Kilang Balikpapan masuk fase krusial. Fasilitas Residual Fluid Catalytic...

Hilirisasi Batu Bara Digeber! Pertamina–MIND ID Siapkan DME Pengganti LPG Impor

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) dan Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

RDMP Balikpapan Dikebut! Proyek Rp123 T Jadi Tulang Punggung Energi Nasional

Jakarta, situsenergi.com PT Pertamina (Persero) terus menggeber Proyek Refinery Development Master Plan...